Sukses

Maribeth Gagal Jadi WNI

INGAT Maribeth, ingat <i>Denpasar Moon</i>, lagu yang pernah ditenarkannya. Ingat juga tentang impian dia menjadi warga negara Indonesia. Perempuan Filipina ini memang kepingin sekali jadi WNI. "Indonesia sudah jadi negara kedua saya. Aku pikir <i>nice to be</i> WNI," kata Maribeth. Sayang beribu sayang. Impian cuma jadi impian yang, mungkin, tak akan pernah jadi kenyataan. Maribeth mengaku sudah berupaya keras untuk mewujudkan niat tersebut, sampai-sampai rela mengeluarkan uang pul...

INGAT Maribeth, ingat Denpasar Moon, lagu yang pernah ditenarkannya. Ingat juga tentang impian dia menjadi warga negara Indonesia. Perempuan Filipina ini memang kepingin sekali jadi WNI. "Indonesia sudah jadi negara kedua saya. Aku pikir nice to be WNI," kata Maribeth. Sayang beribu sayang. Impian cuma jadi impian yang, mungkin, tak akan pernah jadi kenyataan. Maribeth mengaku sudah berupaya keras untuk mewujudkan niat tersebut, sampai-sampai rela mengeluarkan uang puluhan juta rupiah. Alih-alih surat resmi yang menunjukkan WNI diberikan, Kepala Humas Direkrorat Jenderal Imigrasi Departemen Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Ade Endang Dahlan justru mengatakan bahwa Maribeth menjadi korban penipuan. Sebenarnya peluang Maribeth menjadi WNI masih terbuka bila dia jadi menikah dengan pacarnya yang dari Manado, Sulawesi Utara. Lagi-lagi, harapan terakhir kandas setelah hubungan asmara mereka kandas. "I think udah nggak ada chance," kata Maribeth. Ini juga berarti Maribeth harus segera hengkang dari Indonesia karena izin tinggalnya sudah habis.