Liputan6.com, Los Angeles One Direction dibentuk 2011 silam dalam ajang pencarian bakat X Factor asuhan Simon Cowell. Kala itu, Zayn Malik, Louis Tomlinson, Harry Styles, Liam Payne dan Niall Horan yang masih duduk di bangku sekolah memiliki suara yang diacungi jempol.
Lagu debut What Makes You Beautiful pun dirilis, menjadi fenomena baru. Sejak itu, One Direction merupakan boy band era baru yang menempati posisi tersendiri di hati penggemar.
Sayangnya, setelah popularitas berada di tangan, salah seorang personelnya yaitu Zayn Malik memutuskan hengkang. Secara jujur, Louis Tomlinson, Harry Styles, Liam Payne dan Niall Horan hal itu adalah momen terberat dalam karier mereka selama One Direction terbentuk.
"Ini merupakan waktu terburuk bagi kami. Mungkin yang paling parah yang pernah kami alami sejak One Direction terbentuk sekitar lima tahun lalu. Kami kaget saat Zayn Malik memutuskan keluar," ujar Liam Payne, dilansir dari Us Magazine, Sabtu (4/4/2015).
"Setelah kami tampil berempat, kami mulai membiasakan diri tanpa sosok Zayn Malik. Kami merasa lebih percaya diri dan akan lebih kuat. Terima kasih atas dukungan kalian."
Baca Juga
Sejak kehilangan Zayn Malik, personel One Direction lainnya merasa lebih kompak. Mereka memutuskan untuk tetap mempertahankan One Direction sampai kapan pun.
"Kami berempat berusaha tetap bertahan sebagai One Direction. Kami benar-benar berterima kasih kepada penggemar yang telah mendukung kami. Ada banyak hal yang masih harus kami capai,"Â tambah Louis Tomlinson.
Advertisement