Sukses

Kalahkan EXO, Suzy dan Miss A Makin Tak Terkalahkan

Karya terbaru dari Miss A bertajuk Only You membuat girl band asuhan JYP Entertainment itu makin tak terkalahkan.

Liputan6.com, Seoul Miss A melejit di dunia hiburan berkat karya terbarunya berupa album berjudul Colors. Buktinya, single di album terbaru bertajuk Only You merajai deretan tangga lagu pertama di Korea Selatan.

Only You dari Miss A tercatat berada di posisi pertama dalam 11 deretan tangga lagu online terbaik, termasuk MelOn, iChart hingga Daum Music. Hebatnya lagi, Miss A berhasil menyingkirkan EXO yang digadang-gadang bakal menguasai dunia musik dengan karya terbarunya EXODUS, dilansir dari Naver baru-baru ini.

Miss A pun kembali menunjukkan aksi panggungnya yang memukau dalam acara musik ternama M!Countdown, 2 April 2p15. Perpaduan antara manis dan seksi yang diusung Miss A di karya terbaru ini.



Tak hanya itu, Miss A dengan video versi dance-nya juga menempati posisi tersendiri di hati penggemar. Video Only You versi latihan koreografi oleh Miss A telah ditonton tujuh juta orang, diwartakan Soompi, Senin (6/4/2015).

Di video itu, Jia, Fei, Suzy dan Min tampak bersemangat melakukan koreografi yang terbaik di depan kamera. Tak hanya itu, penggemar juga bisa melihat Miss A dengan pakaian santai dan casual mereka selama latihan.



Suzy dan Fei hanya mengenakan skinny jeans dengan atasan yang simple. Sementara, Min terlihat nge-rock dengan pakaian serba hitamnya. Jia tampak funky dengan paduan jaket dan jeans.

Video Terkini