Sukses

Personel Miss A Dukung Kisah Cinta Suzy-Lee Min Ho

Rekan-rekan Suzy dari girl band ternama K-Pop Miss A memberikan dukungan atas kisah cintanya dengan Lee Min Ho.

Liputan6.com, Seoul Hubungan Suzy dan Lee Min Ho terus menjadi sorotan. Sejak keduanya tertangkap kamera media Korea Dispatch saat berkencan di London, Inggris, Suzy dan Lee Min Ho mengakui secara terang-terangan kisah cinta keduanya.

Rupanya hubungan Suzy dan Lee Min Ho bisa dibilang cukup mulus. Pasalnya, Suzy dan Lee Min Ho mendapatkan restu dari orang-orang sekitar mereka, baik penggemar maupun rekannya.



Hal itu yang dilakukan dua personel Miss A yaitu Fei dan Min yang memberikan dukungan kepada Suzy. Menurut keduanya, Suzy memang pantas merasakan cinta yang kini tengah ia rasakan.

"Kami sempat tak mengetahui jalinan kisah antara Suzy dan Lee Min Ho. Kami benar-benar terkejut. Tapi, itu wajar dialami Suzy. Saat kau seusia dia, kau memang harus merasakan jatuh cinta dan berkencan," ujar Fei dan Min, dilansir dari Soompi, baru-baru ini.



Sementara itu, personel Miss A sama sekali tak terganggu dengan kabar hubungan Suzy yang keluar bertepatan dengan perilisan album baru mereka bertajuk Colors. "Itu hanya tidak sengaja saja. Semua kabar ini muncul berbarengan," tambah Fei dan Min.

Video Terkini