Sukses

Pesta Bikini Bikin Ngeri Ashanty

Ashanty mengaku menerapkan jam malam untuk anak-anaknya.

Liputan6.com, Jakarta Baru-baru ini ada kabar yang cukup menggemparkan tentang sebuah pesta bikini yang akan digelar sebuah sekolah untuk memperingati hari kelulusan. Hal tersebut pun dikecam banyak pihak.

Ashanty yang memiliki dua anak remaja, Aurel dan Azriel mengaku khawatir dengan kabar tersebut. Istri Anang Hermansyah itu pun mengaku semakin berhati-hati dalam menjaga pergaulan sang anak.

"Aku belum dengar (pesta bikini). Sebagai orangtua, anakku ada yang SMP dan SMA. Azriel malah lulus SMP, jadi nggak ada farewell party yang begitu, paling prom night yang melibatkan orangtua juga. Nggak ada yang begitu ah," kata Ashanty di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (24/4/2015).

Ashanty/Instagram

Meski membebaskan sang anak untuk bergaul, Ashanty selalu memberikan arahan yang positif terhadap anak-anaknya yang sudah mulai dewasa.

"Aku kasih mereka kebebasan, tapi tetap terarah. Asal yang benar dan bertanggung jawab," paparnya. "Alhamdulillah, Loli (Aurel) juga punya pacar yang bukan anak gaul, bukan yang begitu. Kalau pergi cuma nonton dan makan, aku bersyukur," sambungnya.

Terhadap anak-anaknya, Ashanty mengaku memberlakukan jam malam, agar sang anak tak terjerumus ke hal-hal yang negatif. "Mereka punya jam malam ya, pentingkan anak di rumah ketimbang di luar," ujarnya. (fei)

Video Terkini