Liputan6.com, Jakarta Dua bocah perempuan bernama Ni Putu Kaea Aurelia dan Claudia Adi Prawira berhasil membuat Meisya Siregar iri hati, Pasalnya, meski masih belia, mereka sudah berani tampil percaya diri di atas panggung dan memperkenalkan diri sebagai 'Duo Cantik'.
"Inilah yang jadi alasan aku menjadi mentor mereka karena rasa percaya diri yang tinggi ya. Aku juga punya anak dua, tapi nggak berani," kata Meisya di Gandaria City, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Menjadi mentor untuk penyanyi cilik, Meisya lebih menekankan ke kostum dan cara berpenampilan di atas panggung. Yang terpenting, Meisya juga membangun mental dua bocah tadi agar siap masuk ke pentas hiburan.
Advertisement
"Kapasitas aku memberitahu bagaimana cara mereka bersikap yang baik, lalu tampilnya harus seperti apa. Selama jadi mentor sih, nggak ada tantangan berarti karena mereka bisa diajak bekerja sama, prestasinya juga sudah banyak," imbuh Meisya.
Sebagai debut, Duo Cantik merilis single bertajuk Teman Tapi Naksir (TTN). Tak hanya menunjukkan kemampuan vokal, Ni Putu dan Claudia juga piawai melakukan koreografi panggung.
Lantas, bila Meisya berhasil mementori Duo Cantik, akankah ia juga bakal membawa anaknya sendiri ke panggung hiburan?
"Wah, kalau anakku jago kandang orangnya. Kalau di depan panggung keselek, hehehe. Padahal bapaknya musisi ibunya presenter. Ya nanti saja kalau sudah siap," pungkas Meisya.(Jul/Feb)