SELEBRITIS yang juga Direktur Mugi Rekso Abadi Meutia Kasim terkena stroke. Menurut A. Yani Kasim, ayah Meutia yang juga dokter, setelah mandi anaknya tiba-tiba sakit kepala dan terjatuh. "Kena pendarahan di kepala," ungkap Yani. Dia mengatakan, putrinya mengalami gangguan pendarahan otak seperti leukimia. Dalam banyak kasus leukimia juga berakibat terjadinya pendarahan otak.
Pada awalnya, juri Indonesian Idol ini dibawa ke Rumah Sakit Metropolitan Medical Centre (MMC) Kuningan, Jakarta Selatan. Namun, di MMC peralatan yang dibutuhkan tidak ada. Pihak keluarga kemudian memutuskan Meutia dipindah ke RS Abdi Waluyo, Jakarta Pusat. Yani mengatakan, putrinya masih normal. "Belum lumpuh, nggak koma, bisa ngomong, masih bisa kenal orang," kata Yani.
Menurut Yani, Meutia terkena stroke karena terlalu sibuk dengan pekerjaan dan tanpa memperhatikan kesehatan. Hal ini diakui Indra Lesmana, sahabat Meutia. "Ya seperti berlibur ke suatu pulau beberapa bulan kali ya, nggak pikirin akibatnya" kata Indra, mengibaratkan Meutia yang pekerja keras tanpa kenal waktu.
Meutia Kasim Stroke
SELEBRITIS yang juga Direktur Mugi Rekso Abadi Meutia Kasim terkena stroke. Menurut A. Yani Kasim, ayah Meutia yang juga dokter, setelah mandi anaknya tiba-tiba sakit kepala dan terjatuh. "Kena pendarahan di kepala," ungkap Yani. Dia mengatakan, putrinya mengalami gangguan pendarahan otak ...
Advertisement
Kredit