Liputan6.com, Jakarta Semakin hari persaiangan D'Academy2 semakin ketat. Setelah minggu lalu, Reza kontestan asal Bandung tersenggol lantaran kalah dalam peraihan poling SMS, kini kontestan tiga besar siap memberikan yang terbaik di atas panggung D'Academy2.
Para kontestan tiga besar sempat diberikan kesempatan untuk kembali ke kampung halamannya selama tiga hari. "Tiga hari dua malam mereka pulang. Minggu, Senin dan Selasa. Dalam rangka meminta dukungan dari para kerabat," kata ibu asrama D'Academy2 di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (15/5/2015).
Advertisement
Ketika kembali ke asrama D'Academy2, para kontestan diberikan kesempatan untuk mengasah kemampuan bernyanyi mereka. Rencananya, Jumat (15/5/2015) malam ini para kontestan akan bernyanyi empat lagu. Satu lagu solo, satu lagu duet dan dua lagu akan dibawakan secara bersama-sama.
Kontestan akan bernyanyi lagu Perjuangan dan Doa sebagai pembuka acara. Kemudian Danang akan mendendangkan lagu Euphoria. Irwan menyanyikan lagu Kehilangan, sedangkan Evi, Jangan Buang Waktuku.
Sedangkan untuk duet, Irwan dan Danang akan menyanyikan lagu Yatim Piatu dan Evi akan menyanyikan lagu Hikayat Cinta berduet dengan Danang. Untuk duet Irwan dan Evi, akan menyanyikan lagu Pertemuan. Lagu penutup akan kembali dinyanyikan kontestan tiga besar secara bersamaan, lagu Seni. (fei)