Sukses

Film San Andreas Berhasil Bikin Penonton Merinding!

Film San Andreas menampilkan peristiwa gempa bumi yang sungguh luar biasa hingga membuat daratan California terbelah menjadi dua.

Liputan6.com, Jakarta Bagi para pecinta film drama dan action pasti tak akan melewatkan film San Andreas begitu saja. Film yang di produksi oleh Warner Bros Pictures ini menceritakan tentang dahsyatnya bencana alam yang terjadi di California, Amerika Serikat.

Bencana gempa yang disuguhkan dalam film mampu membuat para penonton takjub, lantaran film San Andreas menyajikan peristiwa gempa bumi yang sungguh luar biasa hingga menghancurkan semua alam dan membuat daratan California terbelah dua. Bangunan dan gedung bertingkat hancur total, bencana makin dahsyat kala gelombang tsunami meratakan bangunan dan menghanyutkan banyak orang.

Dwayne Johnson yang berperan sebagai Ray, sukses memerankan karakternya sebagai anggota penyelamat. Ya, dalam film San Andreas ini Ray sangat berjuang keras untuk menyelamatkan istri (Carla Gugino), anak (Alexandra Daddario), dan orang-orang yang membutuhkan pertolongan.

Para seleb dan pecinta film yang hadir pada Screening Film San Andreas di XXI Plaza Senayan, Rabu (27/5), tak ragu untuk mengungkapkan kekagumannya terhadap film yang disutradarai oleh Brad Peyton

"Nama San Andreas itu kan memang beneran ada jadi ketika kita menonton ini jadi kebawa dan berimajinasi ke sana, ditambah dengan visual effectnya yang keren abis dan pemainnya yang luar biasa," tutur Alvin Adam.

San Andreas juga menjadi sebuah tontonan yang bermakna buat Anjasmara dan Dian Nitami karena bagi mereka film ini memiliki dan ingin menyampaikan pesan moril bahwa orang tua pasti tidak akan meninggalkan keluarganya begitu saja dan akan berusaha melakukan yang terbaik untuk anak-anaknya dengan penuh cinta.

Ingin merasakan kehebatan gempa di California dan melihat aksi heroik Dwayne Johnson? Don't be late guys, let's see San Andreas Movie on your favourite cinema!

Mau update film terbaru dari Warner Bros Pictures, kunjungi twitter @WBPicturesID dan Facebook WarnerBrosIDA.

(Adv)