Sukses

Arie Untung Rasakan Rezeki Berlimpah saat Ramadan

Keyakinan bulan Ramadan adalah bulan berkah masih dipercayai Arie Untung.

Liputan6.com, Jakarta Datangnya bulan Ramadan dalam beberapa hari ini disambut gembira oleh presenter Arie Untung. Bukan hanya ibadahnya semakin kuat, ia mengaku rezekinya pun semakin lancar.

Presenter 39 tahun itu beberapa kali merasakan keuangannya mulai menipis, tiba-tiba Arie Untung mendapatkan rezeki yang tidak disangka-sangka.

"Ramadan selalu (bawa berkah). Biasanya kalau rezeki lagi agak seret, tiba-tiba dapat orderan. Itu sering banget," ungkap Arie Untung, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (11/6/2015).

Arie Untung

Keyakinan itu pun masih dipercayai Arie Untung. Pasalnya, hampir setiap tahun ia merasakan keberkahan Ramadan. Makanya, hal itu dijadikan Arie sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan.

"Atau nggak, ada saja rezekinya. Misalkan pembayaran kemarin yang belum keluar, akhirnya keluar saat Ramadan. Contohnya kayak pas tahun lalu, jelang lebaran tahu-tahu dapat tawaran iklan yang ngagetin banget. Itu buat kita makin bersyukur," papar suami Fenita Jayanti ini.

Twitter Arie Untung

Selain itu, mantan VJ MTV ini mengatakan bahwa dirinya tak pernah mengurangi kegiatannya selama Ramadan.

"Kalau ada job mah nggak ditolak lah. Tetap kasih perhatian ke anak-anak, dan kalau mereka kuat, dan mereka pengin ikutan, kita ajak ke lokasi. Biar anak-anak tahu kegiatan orangtuanya juga," tandas Arie Untung. (Ras/Mer)

Video Terkini