Liputan6.com, Jakarta Chris Brown akhirnya bakal menggelar konser di Jakarta, Indonesia. Setelah sempat dikabarkan hoax alias isu belaka, Chris Brown telah mengonfirmasi kabar tersebut melalui akun Twitter pribadinya, Minggu (14/6/2015) malam.
"Performing at ICE Jakarta on 25th Jul @ShowCasePr @trilogylive @e_motion_ent Buy tickets now @ http://trilogylive.com/ticket," tulis Chris Brown.
Advertisement
Mantan kekasih Rihanna ini mengumumkan jadwal konsernya di Jakarta yang akan digelar 25 Juli 2015. Konser Chris Brown bakal berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, Banten.
Kabar itu disambut gembira oleh para penggemar yang telah lama menanti kehadiran Chris Brown. Meski sebelumnya E-Motion Entertainment sudah menyatakan pelantun hits With You ini bakal menggelar konser, namun banyak fans yang masih meragukan hal tersebut. Poster konser Chris Brown pun sudah beredar di media sosial.
Tiket konser Chris Brown akan dijual 16 Juni 2015 dengan harga yang bervariasi. Dari laman Trilogy Live, untuk tiket platinum Rp 2,5 juta, VIP 1,5 juta, Gold, Rp 1,25 juta, Silver Rp 750 ribu, dan Festival Rp 1 juta. Fans pun sudah tampak tak sabar untuk membeli tiketnya.
Kabar Chris Brown bakal menggelar konser di Asia Tenggara termasuk Indonesia sudah beredar sejak 9 Juni 2015. Kedatangan Chris Brown ke Jakarta sebagai rangkaian konser promo album terbarunya bertajuk X yang sama dengan judul konsernya.
(Fir/Ade)