Sukses

Ini Cara Saipul Jamil Menghadapi Puasa

Ramadan kali ini diakui Saipul Jamil dirinya banyak memiliki aktivitas pekerjaan.

Liputan6.com, Jakarta Meski Pemerintah belum memutuskan hari pertama Ramadan di 2015, namun sejumlah persiapan telah dilakukan oleh masyarakat, baik mental mau pun fisik. Seperti pedangdut Saipul Jamil, yang mengatakan bahwa dirinya sudah mempersiapkan segala hal jauh sebelum kedatangan Ramadan.

"Makanya begini, kita harus biasakan puasa di luar bulan Ramadan. Jadi buat latihan untuk menyambut bulan puasa. Jadi biar nggak kaget," kata Saipul Jamil di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, Senin (15/6/2015).

Saipul Jamil. Foto: Fasila R. Syam/Liputan6.com

Sama seperti Ramadan tahun lalu, di 2015 ini mantan suami Dewi Persik itu menjalankan ibadah puasa dengan sejumlah aktivitas yang menguras waktu dan tenaga. Saipul Jamil pun berharap agar mampu melewati semua itu.

"Mudah-mudahan saya bisa melewati Ramadan tahun ini dengan baik. Ya walaupun banyak pekerjaan, tapi tidak terganggu," ujar juri D'Academy ini.

Ketika disinggung makanan favorit selama Ramadan, Saipul Jamil pun mengaku memiliki makanan kegemaran. Bahkan, Saipul Jamil juga mempunyai menu wajib saat sahur.

"Aku biasanya menunya harus ada jus. Setiap sahur. Apalagi tahun ini mengisi acara di stasiun teve, jadi harus bawa bekel. Pokoknya saya selalu siapkan buah naga. Kalau buka puasa harus ada kurma. Saya punya stok kurma nabi, sudah ada dua box buat satu bulan. Kebetulan teman saya kemarin habis umrah. Saya pesan," kata Saipul Jamil. (Fac/fei)