Sukses

Tak Ingin Jadi Kekasih, Julia Perez Mau Jadi Kakak Mumu

Tak direstui sang ibu menjadi salah satu alasan Jupe memposisikan Mumu sebagai adik.

Liputan6.com, Jakarta Julia Perez (Jupe) tak mendapatkan restu dari ibunya, Sri Wulansih untuk menjadi kekasih Mukhlis alias Mumu. Karena alasan itulah, Jupe kini menganggap Mumu sebagai adik. Maklum, usia Jupe memang lebih tua daripada Mumu.

"Porsinya saya ganti sekarang saya sebagai kakak dia. Kalau sahabat kan terlalu posesif, sekarang aku sebagai kakak dia," terang Jupe saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (16/6/2015).

Julia Perez dekat dengan Mukhlis

Menurut Jupe hal itu memang sengaja ia lakukan, sebab acap kali baik Jupe ataupun Mumu kerap saling cemburu satu sama lain. Untuk menghindari kecemburuan yang terus menerus, Jupe lantas mengubah status kedekatannya menjadi kakak-adik dengan Mumu.

"Saya apa adanya saya, nggak suka ya bilang nggak suka. Saya nggak macam-macam. Saya sekarang baliklah, saya putar, sekarang saya sebagai kakak dia, harus menyayangi dia. Kita ganti porsinya, mungkin porsinya saya ganti jadi kakak," sambung Jupe.

Julia Perez dan Mumu. Foto: Hernowo Anggie/Liputan6.com

Meski berat untuk Jupe, mau tak mau hal itu harus dilakukan. Mantan kekasih Gaston Castano ini mengatakan, hubungannya dengan Mumu merupakan proses sebuah persahabatan.

"Ini seperti tahap kita bersahabat harus ada konflik. Dalam keluarga saja ada masalah apalagi sahabat. Insya Allah lebih erat," harap Jupe. (Pur/fei)

Video Terkini