Sukses

Biasa Berambut Pendek, Matt Damon Gondrong di Film The Great Wall

Matt Damon kini sedang menggunakan model rambut kuncir kuda untuk film terbarunya, The Great Wall.

Liputan6.com, Los Angeles Gaya rambut Matt Damon di film-film sebelumnya, biasanya selalu pendek, cepak, atau bahkan plontos. Namun untuk proyek film terbarunya, ia justru memiliki model yang sangat berbeda.

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/740452/big/055455000_1411359460-bourne.jpg

Dilansir dari Ace Showbiz, Kamis (2/7/2015), bintang 44 tahun itu kini sedang menggunakan model rambut kuncir kuda untuk film terbarunya, The Great Wall. Ia pun memamerkannya dalam sebuah konferensi pers.

Dalam acara yang berlangsung di Park Hyatt Hotel di Beijing, Tiongkok itu, Matt Damon sempat menghebohkan pers ketika menggunakan model rambut kuncir kuda. Bahkan saat maju, ia pun masih menguncir rambut pirangnya.

Matt Damon kini sedang menggunakan model rambut kuncir kuda untuk film terbarunya, The Great Wall.

The Great Wall dibintangi oleh Pedro Pascal, Willem Dafoe, dan aktor-aktor Mandarin seperti Andy Lau, Jing Tian, dan Zhang Hanyu. Disutradarai oleh Zhang Yimou (The Flowers of War), film ini dijadwalkan untuk tayang pada 2016.

Bertempat di Tiongkok pada abad ke-15, kisah film ini mengikuti para serdadu Inggris yang terlibat pembangunan cepat  tembok yang padat. Pada suatu malam, para prajurit menyadari menyadari bahwa pembangunan dinding yang terburu-buru tidak hanya untuk menjaga diri dari tentara Mongol. Namun ada juga sesuatu yang bukan manusia dan lebih berbahaya.

Andy Lau akan membintangi film The Great Wall. Foto: Istimewa

Aksi Matt Damon tahun pada ini, bisa dilihat dalam film The Martian, dan pada tahun depan ia kembali di layar lebar melalui film Bourne 5. (Rul/Feb)

Video Terkini