Sukses

Kuasa Hukum Akan Klarifikasi Penangkapan Vitalia Shesya

Hingga saat ini, kuasa hukum Vitalia Shesya, Chris Sam Sewu belum mau berkomentar tentang penangkapan kliennya tersebut.

Liputan6.com, Jakarta Model cantik Vitalia Shesya diketahui ditangkap polisi karena penyalahgunaan terhadap narkoba. Polisi memastikan kalau urine ibu dua anak itu positif mengandung ekstasi.

Sayangnya, kuasa hukum Vitalia Shesya, Chris Sam Sewu pun masih belum mau berkomentar mengenai penangkapan yang dialami kliennya seputar kasus narkoba.

Baca juga: Vitalia Shesya Ditangkap Polisi, Karena Narkoba?

Vitalia Sesha saat melakukan pemotretan di kawasan Tebet, Jakarta, Minggu (24/5/2015). (Liputan6.com/Faisal R Syam)

"Nanti saya akan klarifikasi (soal penangkapan Vitalia Shesya)," ucap Chris Sam Sewu, kepada Liputan6.com melalui sambungan telepon di Jakarta, Selasa (14/7/2015).

Ia mengatakan, dirinya belum bisa memberikan keterangan mengenai penangkapan Vitalia Shesya. "Karena saya lagi sidang, mungkin nanti siang ya," tambahnya.

Vitalia Sesha (liputan6.com/Faisal R Syam)

Seperti diketahui, model seksi Vitalia Shesya dikabarkan diamankan tim narkoba Polsek Pademangan, Jakarta Utara pada Sabtu (11/7/2015) lalu. Ia ditangkap bersama enam orang temannya di sebuah hotel di kawasan Ancol.

Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol M Iqbal, pihaknya mencokok model yang pernah dekat dengan terpidana kasus suap daging sapi Ahmad Fathanah karena terbukti menggunakan narkoba.

"Urine Vitalia Shesya positif mengandung ekstasi," jelas Kombes Pol M Iqbal, kepada wartawan di Jakarta, Selasa (14/7/2015).(Gie/Mer)

Video Terkini