Sukses

Jun Ji Hyun Sembunyikan Kabar Kehamilan dari Publik

Jun Ji Hyun disebut-sebut tengah mengandung, tapi dia tak mau mengumumkan di depan publik.

Liputan6.com, Jakarta Kabar bahagia datang dari artis asal Korea Selatan Jun Ji Hyun yang dilaporkan tengah mengandung. Artis yang bermain dalam drama Man From the Star rupanya telah berbadan dua dengan usia kandungan 10 minggu.

Suami Jun Ji Hyun, Choi Jun-hyuk juga dilaporkan sangat senang dengan berita kehamilan sang istri. "Kabar bahagia ini memang telah lama dinanti Jun Ji Hyun setelah tiga tahun mengarungi bahtera rumah tangga," ujar sebuah sumber diwartakan The Korea Herald, Kamis (23/7/2015).

Jun Ji Hyun kini mendapatkan tugas baru dari negara sebagai "wajah baru" dunia KPop.

Namun Jun Ji Hyun tak mau mengumumkan kabar bahagia itu karena dirinya tengah sibuk dengan film Assassination. Alasannya, kabar kehamilan dirinya dikhawatirkan akan dibesar-besarkan media daripada kerja kerasnya untuk film Assassination.

Jun Ji Hyun

Jun Ji Hyun bahkan tak mau memberitahu kabar kehamilan dirinya kepada teman dekatnya. Ia masih fokus dengan kegiatan promosi film terbarunya, hanya ingin diwawancarai menyangkut Assassination.

"Promosi film dan berita mengenai kehamilan adalah hal yang berbeda. Jun Ji Hyun tak mau berita mengenai kehamilan dirinya lebih besar dibandingkan akting dalam film terbarunya," tambah sumber itu.(Des/fei)

Video Terkini