Sukses

Batman v Superman Mejeng di Sampul Majalah Inggris

Foto dua pahlawan komik dalam film terbarunya Batman V Superman: Dawn Of Justice muncul di sampul majalah Empire.

Liputan6.com, Los Angeles Baru-baru ini, majalah film Empire asal Inggris telah memamerkan foto Batman dan Superman dalam film terbarunya Batman V Superman: Dawn Of Justice. Kedua karakter itu tampak memiliki lokasi yang sangat jauh berbeda.

Foto dua pahlawan komik dalam film terbarunya Batman V Superman: Dawn Of Justice muncul di sampul majalah Empire.

Majalahnya sendiri bakal memperlihatkan satu halaman penuh penampilan Bruce Wayne dan Clark Kent dengan identitas sipil mereka. Dalam sebuah pernyataan, sutradara Zack Snyder berkata, "Hanya ada gravitas ini untuk Batman. Dia sangat operatik."

"Dalam film ini, semua orang telah dibagi menuju ke arah yang berbeda tentang bagaimana perasaan mereka terhadap alien ini," jelas Henry Cavill soal karakter Superman yang dimainkannya. "Beberapa orang mencintainya, beberapa membencinya. Orang lain takut dengannya. Apakah ia seorang tiran?"

Selain mengenakan kostum Superman yang kini cerah, Henry Cavil juga terlihat rapi dan lebih klimis di Batman V Superman.

Akting Henry Cavill sebagai Superman pun disebut mirip dengan karakter sang pahlawan versi kisah The New 52. Di situ, orang-orang di DC Universe sangat mencurigai para alien terutama Superman.

Batman v Superman: Dawn of Justice tayang di negara asalnya pada 25 Maret 2016. Henry Cavill kembali sebagai Clark Kent/Superman dan Amy Adams memerankan kembali Lois Lane.

Amy Adams menganggap akting Ben Affleck yang berperan sebagai Bruce Wayne alias Batman sebagai sesuatu yang unik.

Menyusul penampilan mereka berdua di Man of Steel, Ben Affleck terjun pertama kali sebagai Batman, Gal Gadot sebagai Wonder Woman dan Jesse Eisenberg memainkan sosok Lex Luthor. (Rul/Ade)

Video Terkini