Sukses

Nuri Shaden Trauma

TABRAKAN mobil Honda Jazz dan ambulans di Jalan Sisingamaraja, Jakarta Selatan, 1 Juni silam, membuat Nuri Shaden trauma. Hingga kini bintang film <i>Seventeen</i> itu takut mengendarai kendaraan. Meski saat kejadian bukan dia yang menyetir mobil.

TABRAKAN mobil Honda Jazz dan ambulans di Jalan Sisingamaraja, Jakarta Selatan, 1 Juni silam, membuat Nuri Shaden trauma. Hingga kini bintang film Seventeen itu takut mengendarai kendaraan. Meski saat kejadian bukan dia yang menyetir mobil Honda, tapi temannya. "Dua mingguan nggak kemana-mana," ujar Nuri di Jakarta, belum lama ini.
Nuri juga berharap persoalan ini cepat selesai. "Semoga ada jalan keluarnya, bisa berdamai, cepat selesai," tutur dia. Nuri trauma usai tabrakan yang menyebabkan Janu Utomo, pasien di mobil ambulans meninggal. Sedangkan Januari Purwoko, sopir ambulans luka parah. Tiga lainnya cedera ringan. Di antaranya Retno Indarti, istri Janu; Krisanti Indriani, dan perawat Risa Citra Dewi.
Usai kejadian itu keluarga korban melaporkan Nuri ke Kepolisian Resor Metro Jaksel. Taufik Basari, pengacara keluarga Janu melaporkan atas dugaan tindakan pidana. Mereka ingin Nuri meminta maaf di media massa, mencabut pernyataan saat jumpa pers, 2 Juni silam. Taufik juga ingin Nuri menyampaikan belasungkawa terhadap korban.(As)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini