Sukses

Anak Jenderal Soedirman Sebut Ayahnya Mirip Adipati Dolken

Adipati Dolken diterima dengan baik oleh keluarga Jenderal Soedirman.

Liputan6.com, Jakarta Memerankan sosok Jenderal Soedirman memang bukan perkara mudah. Hal itu dirasakan betul oleh aktor muda Adipati Dolken.

Beruntung, keluarga Jenderal Soedirman mau mendukung bintang film Perahu Kertas tersebut. Salah satu putra Jenderal Soedirman bahkan rela meluangkan waktunya untuk mengenalkan Adipati pada sejarah sang pahlawan sekaligus Jenderal termuda di Indonesia itu.

Adipati Dolken berperan sebagai Jenderal Soedirman dalam film Jenderal Soedirman garapan sutradara Viva Westi, Balai Sudirman, Tebet, Jakarta, Selasa (20/1/2015). (Liputan6.com/Panji Diksana)

"Saya didukung 100 persen oleh keluarga Jenderal Soedirman. Putranya, Bapak Teguh, selalu mau menjawab, bahkan detail," tutur Adipati Dolken saat hadir di acara Live Streaming The Breakout Show Liputan6.com, Senin (3/7/2015).

Diakui sang sutradara, Viva Westi, Keluarga Jenderal Soedirman memang menyambut baik terpilihnya Adipati Dolken sebagai pemeran utama.

Adipati Dolken

Menurut Westi, mereka menganggap Adipati memiliki banyak kemiripan. "Putranya Jenderal Soedirman sampai bilang, 'Bapak ya kayak kamu itu," pungkasnya.

Film Jenderal Soedirman dibintangi oleh Adipati Dolken, Ibnu Jamil, Lukman Sardi, hingga Baim Wong yang mengulang perannya sebagai Soekarno. Film ini direncanakan rilis pada 27 Agustus 2015 mendatang. (Feb/fei)

Video Terkini