Sukses

Keuntungan Film 'I Am Hope' Akan Disumbangkan ke Penderita Kanker

Wulan Guritno akan menyumbangkan 25 persen keuntungan dari film I Am Hope.

Liputan6.com, Jakarta Wulan Guritno kembali kembali menjadi produser untuk film layar lebar berjudul I Am Hope, yang bercerita tentang para penderita kanker. Rencananya, sebagian hasil keuntungan film tersebut akan disumbangkan untuk penderita kanker.

"Nanti 25 persen keuntungan film ini kami sumbangkan," kata Wulan Guritno saat ditemui di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Sabtu (8/8/2015).

Wulan Guritno (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Saat ini Wulan mengatakan kalau filmnya sedang dalam proses syuting. Istri Adilla Dimitri ini pun menggaet beberapa aktor ternama Tanah Air seperti Fachry Albar, Tyo Pakusadewo, Fauzi Baadila, Aryo Wahab dll.

"Memang filmnya tayang 2016, tapi sekarang sudah mulai kami kenalkan. Kemarin syuting tahap pertama kelar selama 25 hari," ungkap Wulan.

 Wulan Guritno (Liputan6.com/Panji Diksana)

Wulan berharap sesegera mungkin bisa menyelesaikan proses syuting. Sedangkan Jakarta dipilih sebagai tempat lokasi syuting. "Semua syutingnya di Jakarta. Semoga bisa cepat selesi dan tahun besok bisa diputar di bioskop-bioskop," harap Wulan Guritno.