Liputan6.com, Jakarta Sophia Latjuba beberapa waktu lalu mengungkapkan pendapat tentang artis yang seringkali mendapat cercaan dari orang-orang. Dalam hal ini, Sophia mengambil contoh Syahrini.
Wanita 45 tahun tersebut menuturkan dalam tulisan di Instagramnya sambil mengunggah foto dan artikel Syahrini. "Antara suka dan benci. Kalau memang tidak suka, terus harus dibenci? Kalau ada orang yg tidak sealiran dgnmu, terus harus dibenci?" tulis aktris dan penyanyi cantik itu beberapa waktu lalu.
Advertisement
Apapun unggahan foto Syahrini selalu menuai banyak komentar. Ada yang selalu memuji-muji dan menyukai pelantun `Sesuatu` tersebut tetapi tak sedikit pula yang menghujat dan mengeluarkan kata-kata kasar. Padahal, menurut Sophia hal tersebut sebenarnya bukanlah urusan dari orang-orang yang berkomentar atas hidup si artis.
"Mengapa orang-orang tidak bisa membiarkan orang lain melakukan apapun yang mereka inginkan selama tidak merugikan kita? Kalau memang tidak sesuai pola pikir kita, trus apa pedulinya?" tulis Sophia dalam bahasa Inggris.Â
Beberapa yang melihat unggahan Sophia ini menyetujui pendapatnya. Namun ada juga yang tetap menyanggah dan kekeuh untuk terus mengomentari Syahrini. Namun begitu, memang Syahrini sendiri tak peduli jika banyak orang mencemoohnya. Malah, Syahrini mengatakan jika haters adalah penggemar sejatinya.