Sukses

Ladies Code Ambil Kesempatan dengan Kematian EunB dan RiSe?

Ladies Code disebut-sebut mengambil kesempatan dengan kematian dua personelnya, EunB dan RiSe dalam kecelakaan maut. Benarkah itu?

Liputan6.com, Jakarta Girlband pendatang baru Ladies Code melejit di duniahiburan bukan karena karya miliknya yang menempati posisi tersendiri di hati penggemar, tapi sebuah insiden tragis. Mobil yang ditumpangi girl band pendatang baru tersebut menabrak pembatas jalan 3 September 2014. Akibat kecelakaan, dua personel Ladies Code yaitu EunB dan RiSe meninggal dunia.

Ladies Code juga sempat meraih penghargaan dari MelOn Music Awards 2014 yang berlangsung 13 November 2014. Sungguh tragis, Ladies Code memboyong pulang piala dari ajang bergengsi itu setelah kehilangan dua personelnya. kabar tak sedap beredar, menyebutkan Ladies Code mengambil kentungan dari insiden tersebut.

Salah satunya, dengan menggelar konser untuk peringatan terhadap dua personelnya. Sebuah sumber mengatakan, Ladies Code yang kini hanya tersisa tiga personel yaitu Ashley, Zuny dan Sojung dijadwalkan beraksi di Tokyo, Jepang, dalam waktu dekat.

Personel Ladies Code yang selamat akan kembali beraktivitas sebagai girl band. Benarkah itu?

Selain itu, Ladies Code akan menelurkan karya terbaru dalam waktu dekat, diwartakan Naver, Kamis (20/8/2015). "I will smile even if it hurts (Saya akan tersenyum meski sakit)," tulis Sojung membocorkan judul lagu Ladies Code.

Meski banyak kabar tak menyenangkan, Ladies Code seolah tak peduli. Ladies Code juga mengalami masa sulit sepeninggal RiSe and EunB. Mereka kerap kali menangis, tapi tetap berusaha tegar saat menyiapkan konser ini. Alasannya, beraksi di Jepang adalah impian RiSe dan EunB yang tak akan pernah terwujud, keduanya lebih dulu meninggalkan dunia ini.

(Des/fei)

 

Video Terkini