Sukses

Main Film Garapan Joko Anwar, Tara Basro Tak Pikirkan Bayaran

Tara Basro menganggap film `A Copy of My Mind` merupakan proyek kesenangan semata.

Liputan6.com, Jakarta Tara Basro terlibat dalam sebuah proyek film garapan Joko Anwar yang berjudul A Copy of My Mind. Tara mengaku senang dengan karya yang dikeluarkan oleh sutradara yang juga menggarap film Janji Joni ini.

Tara Basro juga mengatakan jika dalam film ini dirinya tak terlalu memikirkan bayaran. Bahkan, dia mengatakan jika film ini merupakan proyek kesenangan semata.

Tara Basro saat menghadiri konferensi pers terkait film garapan Joko Anwar yang berjudul

"Setiap orang punya rejeki masing-masing. Aku ikut ini kan karena proyek senang-senang. Dan aku suka ikut kerjasama dengan Mas Joko Anwar, nggak ada ekspektasi apa pun, jadi rejeki sih menurut aku nggak akan ketukar kok," kata Tara Basro saat jumpa pers di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (21/8/2015).

A Copy of My Mind (Twitter Joko Anwar)

Dalam film yang diproduksi Lo-Fi Flicks yang bekerjasama dengan CJ Entertainment dari Korea Selatan ini, Tara berperan sebagai Sari, seorang perempuan yang bekerja di sebuah salon kecantikan.

Baca juga: Lakukan Adegan Seks di Film Terbaru, Ini Kata Tara Basro

"Sebagai Sari bekerja di salon. Syutingnya primetime di salon juga, harus tahu bekerja di salon seperti apa. Nggak ada adegan yang sulit juga kok, semua lancar, aku adu peran sama Chicco Jerikho," terangnya.

Tara Basro saat menghadiri konferensi pers terkait film garapan Joko Anwar yang berjudul

Tak butuh waktu lama bagi Tara Basro saat melakukan observasi untuk pendalaman karakternya menjadi Sari. "Observasinya cukup cepat sih, aku pelajarin bagaimana salon, lalu pekerja salonnya seperti apa. Jadi lancar saja," pungkasnya.

Rencananya film yang masuk dalam Toronto Internasional Film Festival (TIFF) dan Venice Film Festival, Italia ini akan mulai tayang pada bulan Februari 2016. (Fac/Gul)