Sukses

Jadi Mualaf Sebelum Menikah, Ika Tqla Sempat Ditentang Keluarga

Perjalanan cinta Reza Pahlevi dan Ika Nico tak semulus kariernya di dunia entertainment.

Liputan6.com, Jakarta Perjalanan cinta Reza Pahlevi dan Ika Nico tak semulus kariernya di dunia entertainment. Selama enam tahun kenal, keduanya kerap mendapat banyak cobaan dalam hubungannya. Namun, rasa cinta Reza dan Ika mampu melewati berbagai halangan tersebut hingga mengikat janji suci pernikahan.

"Halangan banyak. Mulai dari kita putus dalam sebulan 50 kali sudah. Tapi sepertinya kita menyatu lagi," kata Ika di Masjid Al Ittihad, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (28/8/2015).

Reza Pahlevi resmi menikahi Ika Tqla. [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

Selain itu, perbedaan agama juga menjadi cobaan terberat hubungan Reza dan Ika. Vokalis band Tqla ini bahkan sempat mendapat tentangan dari keluarga besarnya. Ika pun merasa telah mengecewakan keluarga besarnya. Apalagi kedua orangtua Ika sudah meninggal dunia. Namun, dua bulan sebelum menikah, Ika memutuskan untuk memeluk Islam.

"Sebenarnya dari pihak (keluarga) saya agak kontra. Tidak gampang, saya akui sempat mengecewakan sebagian keluarga besar saya. Dan saya mengambil risiko ini sudah dipikirkan baik-baik," ucap Ika Nico.

Reza Pahlevi resmi menikahi Ika Tqla. [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

"Karena hidup cuma sekali, saya ikuti kata hati saya. Apa yang buat bahagia, saya lakukan. Saya memilih itu sebagai bakti saya kepada Reza. Dua bulan sebelum menikah, saya mualaf," tutur pemilik nama Astrilika Nico.

Sementara bagi Reza, pengorbanan yang dilakukan Ika, membuatnya semakin yakin dalam membimbing istrinya tersebut. Meski dirasa berat, namun bintang film Serigala Terakhir itu akan berusaha semaksimal mungkin.

"Dia seorang mualaf, membimbingnya cukup berat, karena saya harus membimbing benar-benar dengan Islami dan baik. Mudah-mudahan bisa menjadi istri yang baik," pungkas Reza Pahlevi.(Ras/Mer)

Video Terkini