Liputan6.com, Manila Dari sekian banyak fans film superhero Marvel di seluruh dunia yang menantikan trailer perdana Captain America: Civil War, ternyata yang beruntung adalah para penggemar dari Filipina.
Menurut Ace Showbiz, Rabu (16/9/2015), trailer perdana film ketiga Captain America tersebut nantinya bakal tayang secara perdana di AsiaPop Comicon di Manila pada Sabtu, 19 September 2015 pukul 1 siang waktu setempat.
Advertisement
Kabarnya, di hari tersebut memang rencananya ada beberapa video teaser yang dirilis secara online. Namun, manajer umum Universal Events and Entertainment, Rita Magnus meyakinkan bahwa acara tersebut bakal menampilkan cuplikan adegan yang belum pernah diperlihatkan sama sekali.
"Apa yang sedang kami kerjakan adalah penayangan eksklusif adegan yang belum pernah dilihat dari Captain America: Civil War," janji Magnus.
Selain itu, Magnus juga mengisyaratkan bahwa aktor pemeran Vision, Paul Bettany bakal menghadiri acaranya dan bergabung dengan sebuah panel diskusi untuk membahas filmnya.
"Kita akan kedatangan Paul Bettany dengan sebuah panel setelah itu... Jadi ini semacam meliputi film baru Marvel," ujarnya. "Kami ingin membawa seseorang dari pemeran 'Avengers', seseorang yang besar di film 'Civil War' Marvel... Dan Vision adalah karakter yang sangat besar."
Alasan Marvel melakukan acara semacam ini dikarenakan Filipina dianggap memiliki penggemar besar dari jagat Marvel. "Saya telah meneliti. Saya melakukan riset keseluruhan berkaitan dengan Manila, jadi kami mengetahui tentang hasrat dan fans gila yang kalian miliki di sini," jelas Magnus.
Boleh dibilang, basis fans komik dan film superhero Marvel di Filipina mengalahkan jumlah penggemar dari negara-negara Asia Tenggara lainnya. Mungkin fans Indonesia harus ditambah lagi supaya beberapa tahun ke depan bisa menjadi negara yang pertama kali memutar trailer Spider-Man atau Avengers: Infinity War.
Disutradarai Anthony dan Joe Russo, Captain America bakal berfokus pada pertikaian antara Captain America dan Iron Man. Filmnya direncanakan untuk rilis pada 6 Mei 2016. (Rul/Fir)