Sukses

Johnny Depp Lebih Suka Jadi Musisi Ketimbang Aktor

Meski sibuk di berbagai judul film, bagi Johnny Depp semua itu tak lebih dari pekerjaan semata.

Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat - Siapa sangka, bintang kenamaan Hollywood Johnny Depp lebih suka menjadi rockstar ketimbang jadi aktor.

Meski saat ini reputasinya di Hollywood cukup mumpuni, Keputusan Depp untuk terjun ke dunia film ternyata hanya  didasari oleh uang. Hal tersebut  diungkapkan musisi sekaligus salah satu sahabat baiknya, Alice Cooper.

Baca juga: Film Johnny Depp Kembali Gagal Rajai Box Office

Alice Cooper (Metrotimes)

"Ketika dia pertama kali datang ke Los Angeles, dia tidak datang sebagai aktor, tetapi sebagai pemain gitar. Dia datang kesini bersama bandnya dan tiba-tiba ditemukan. Mungkin karena dia terlihat hebat dan mereka sedang mencari anak muda untuk memainkan 21 Jump Street, ya disitulah semuanya dimulai," ucap Alice Cooper seperti dikutip dari laman Female First, Jumat (25/9/2015).

Sejak saat itu, Depp disibukkan dengan berbagai judul film. Namun demikian, musikalitas Depp sama sekali tidak berubah. Alice bahkan menyebut pemeran Jack Sparrow di Pirates of Caribbean tersebut sebagai salah satu gitaris terbaik yang pernah dia ketahui.

Baca juga: Alice Cooper Bentuk Band Bareng Johnny Deep

Marilyn Manson mengenjutkan penonton konsernya saat ia mengajak Johnny Depp naik keatas panggung untuk tampil bersama.

"Dia menyebut akting sebagai pekerjaan hariannya. Dia selalu menjadi seorang rocker. Dia berkata, 'Ini adalah cinta pertamaku, Rock n Roll. Akting bisa membayar semua tagihan tapi kalau kau memberiku pilihan, maka gitar adalah pemenangnya,'" lanjut Alice

"Dia bahkan pernah berkolaborasi dengan semua orang. Dia bermain dengan Aerosmith, kami, Foo Fighters, siapapun. Dia bisa bangun begitu saja dan bermain bersama The Stones atau U2... Orang itu benar-benar pemain gitar yang wajib mendapat pengakuan," pungkasnya.(Feb/Mer)