Sukses

Pulang dari Singapura, Farhat Abbas Sembunyi di Bandung?

Keberadaan Farhat Abbas masih dalam pencarian polisi.

Liputan6.com, Jakarta Keberadaan Farhat Abbas masih dalam pencarian polisi. Bila sebelumnya Farhat dikabarkan ada di Singapura, kini mantan suami Nia Daniati itu disebut-sebut ada di Bandung, Jawa Barat.

Hal ini diungkapkan Ahmad Dhani saat menggelar jumpa pers di kediamannya di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (30/9/2015) malam. Dhani menyebut, Farhat tiba di Bandung semalam, tepatnya pukul 18.00 WIB.

Farhat Abbas menjelaskan meme yang menjadi lelucon tentang dirinya

"Dia ke Bandung naik AirAsia nomor penerbangan QZ 368. Kebetulan di pesawat itu ada yang kenal sama saya. Dia bilang ada Farhat duduk di bangku nomor 9C," kata Dhani kepada wartawan.

Ahmad Dhani menyebut, dengan keberadaan Farhat di Bandung, polisi bisa lebih mudah mencokoknya. Namun begitu, akan lebih elok bila Farhat yang berinisiatif menyerahkan diri, bukan dijemput paksa.

Ahmad Dhani (Liputan6.com/Panji Diksana)

"Pilihannya menyerahkan diri atau menghilangkan diri. Saya berharap Farhat mau menyerahkan diri," imbuh Dhani.

Farhat masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) setelah dua kali mangkir dari panggilan polisi. Padahal, ia sudah berstatus tersangka dalam kasus pencemaran nama baik yang dilakukan terhadap Ahmad Dhani. (Jul/Mer)

Video Terkini