Sukses

Jack Black Dilarang Konser Ultah

Jack Black yang bakal merayakan hari jadinya Agustus mendatang berniat menggelar konser di depan penggemar rock 'n roll. Sayang, rencana itu digagalkan kegiatan syuting film Gulliver's Travels.

Liputan6.com, Los Angeles: Harus profesional. Boleh dibilang kalimat singkat itu tepat untuk seorang aktor sekaligus musisi sekelas Thomas Jack Black. Buktinya, pria yang akrab disapa Jack ini tidak diperbolehkan menggelar konser ulang tahun oleh sang produser, Duncan Kenworthy, Agustus mendatang. Larangan Duncan bukan tanpa alasan. Menurut dia di Los Angeles, Amerika Serikat, Senin (22/6) ini, Jack masih terlibat syuting film bertajuk Gulliver's Travels.

Sebenarnya, Jack gundah. "Saya kira akan menjadi hal hebat merayakan ulang tahun ke-40 di depan penggemar musik rock 'n roll. Itu pasti akan fantastik!" ujar pria berjanggut lebat itu, seperti dilansir Contactmusic. Sayangnya memang, Duncan tetap melarang Jack beraksi di atas panggung karena ada jadwal syuting menanti.

Jack sempat tak berpangku tangan. Ia sudah mencoba merayu sang produser untuk memberi libur syuting sehari. Duncan bergeming. Bahkan, sang produser ini menolak mentah-mentah lantaran telah membayar Jack, aktor yang pernah membintangi film School Of Rock: America Rocks! itu.

Gawatnya, pria yang juga pernah terlibat dalam film I Still Know What You Did Last Summer ini malah menyimpan rencana balas dendam. "Saya bakal menjadi anak bandel seharian di lokasi syuting dan memberi mereka pelajaran," ujar kelahiran 28 Agustus 1969 itu. Wah, nekat! (CONTACTMUSIC/EPN)
    Produksi Liputan6.com