Sukses

Musuh Utama Film Wonder Woman Dibocorkan

Film Wonder Woman yang bakal tiba 2017 mendatang diduga bakal memiliki musuh yang mirip seperti dalam komik dan film animasi.

Liputan6.com, Los Angeles - Dipilihnya Gal Gadot oleh Warner Bros sebagai superhero wanita Wonder Woman, membuat fans penasaran. Salah satu pertanyaan adalah dengan siapa pahlawan dari komik DC itu akan berhadapan di film solonya yang rilis 2017 nanti.

Dikutip dari Comic Book Movie, Jumat (23/10/2015), sebuah bocoran terbaru memungkinkan Wonder Woman bakal memiliki musuh besar yang dibuat agak mirip dengan versi beberapa komik dan film animasi lepas yang rilis 2009 lalu.

Wonder Woman oleh Gal Gadot dalam Batman V Superman: Dawn of Justice.

Sosok musuh tersebut kemungkinan besar adalah Ares dan Circe. Bagi fans komik DC, Ares yang diangkat dari karakter dewa perang mitologi Yunani itu memang telah lama menjadi lawan berat Wonder Woman. Sementara Circe pun cukup dikenal sebagai musuh yang licik dengan kemampuan sihirnya.

Laporan yang berasal dari situs JoBlo itu juga menyebut bahwa film solo Wonder Woman akan bertempat pada era Perang Dunia Pertama dan Era Modern. Sehingga, bakal ada banyak momen jauh sebelum Batman v Superman: Dawn of Justice, di mana film tersebut akan menjadi debut perdana pahlawan asal Amazon itu.

Batman V Superman: Dawn of Justice digarap oleh Warner Bros dan DC Entertainment.

Bahkan, Wonder Woman juga akan memiliki pesawat ikoniknya, Invisible Jet. Meskipun begitu, disebutkan bahwa kendaraan ajaib yang wujudnya tak terlihat tersebut, tidak akan ditampilkan terlalu banyak di layar lebar.

Gal Gadot yang sekaligus menggambarkan karakter Princess Diana, akan tampil bersama Chris Pine sebagai Steve Trevor dan Patty Jenkins sudah bisa duduk di bangku sutradara sambil mengarahkan naskah dari tulisan karya Jason Fuchs (Pan).

Gal Gadot ternyata malah belum menjalani proses syuting satu kali pun dengan pihak produksi film.

Wonder Woman pertama kali bakal beraksi dalam Batman v Superman: Dawn of Justice yang dibuka pada 25 Maret 2016 mendatang. Film solonya sendiri dijadwalkan tiba pada 2017 mendatang. (Rul/Mer)

Video Terkini