Sukses

Kerja Keras Suzy Demi Peran Banjir Pujian

Kerja keras Suzy mendalami peran mendapat acungan jempol dari kru film `Dorihwaga` atau `The Sound of a Flower`.

Liputan6.com, Jakarta Cantik, pintar, bersuara indah, dan berbakat rasanya cukup pantas menggambarkan sosok Suzy Miss A. Tidak hanya sukses dan populer sebagai penyanyi, kekasih Lee Min Ho itu juga benar-benar membuktikan keseriusannya menjalani karier sebagai aktris.

Sejak bermain dalam drama populer Dream High (2011), Suzy terus kebanjiran tawaran berakting. Kini Suzy didaulat sebagai salah satu pemain dalam film berlatar sejarah Korea Selatan, Dorihwaga atau The Sound of a Flower.

Suzy `Miss A` saat memerankan karakter bersejarah penyanyi wanita pertama di Era Joseon, harus menyamar sebagai laki-laki ketika beraksi.

Meski masih dalam proses pembuatan, film ini sudah mulai mencuri perhatian publik. Bukan hanya karena kehadiran Suzy, tetapi juga usaha dan kerja kerasnya demi mendalami perannya sebagai penyanyi Pansori.

Pansori adalah genre musik tradisional Korea yang menampilkan seorang penyanyi (sorikkun) dan penabuh gendang (gosu). Menjadi seorang penyanyi Pansori bukanlah perkara mudah, terutama bagi Suzy yang notabene merupakan penyanyi pop.

Suzy berlatih Pansori selama satu tahun demi mendalami peran untuk film terbarunya [foto: allkpop]

Dilansir dari allkpop, Rabu (4/11/2015), kabarnya Suzy sampai rela berlatih Pansori selama satu tahun sebelum proses syuting film ini dimulai. Selama itu Suzy dan sejumlah pemain berguru pada seorang penyanyi Pansori ternama, Park Ye Ri.

Hasilnya pun mengesankan. Berdasarkan laporan para staf film, Suzy berhasil memerankan sosok penyanyi Pansori itu dengan hati dan jiwanya.

Sejumlah pemain `Dorihwaga` atau `The Sound of a Flower` berlatih Pansori [foto: allkpop]

"Suzy memiliki kualitas suara yang sangat cocok dengan Pansori. Di awal masa latihan aku sangat terkejut. Di tengah kesibukan pekerjaannya, dia menghubungiku lebih dulu setiap pagi dan sore hari untuk berlatih. Benar-benar penuh komitmen. Aku yakin ia adalah seorang aktris bertalenta karena hanya dalam waktu singkat Suzy mengalami peningkatan," ujar Park Ye Ri. (Eka/Mer)**

Video Terkini