Sukses

Lee Min Ho dan T.O.P Big Bang Wamil 2016

Lee Min Ho dan T.O.P `Big Bang` dikabarkan akan mendapatkan panggilan melakukan wajib militer di tahun 2016.

Liputan6.com, Seoul: Artis pria asal negeri ginseng yang dianggap cukup umur mendapatkan kewajiban seperti warga lainnya melakukan wamil. Setelah pelatihan, mereka akan melayani negara selama kurang lebih dua tahun.

Tahun 2015, artis ternama seperti, Shindong, Eunhyuk dan Donghae `Super Junior`, hingga Jaejoong dan Yoochun `JYJ` tengah mendpaatkan panggilan, menunaikan tugas wamil. Sebuah laporan menyebutkan, tahun 2016 akan ada banyak artis lainnya yang melakukan wajib militer, diantaranya Lee Min Ho dan Choi Seung Hyun atau T.O.P, personel Big Bang.

T.O.P `Big Bang`

Lee Min Ho dan T.O.P merupakan artis kelahiran 1987, mengucapkan selamat tinggal pada penggemar, diwartakan Korea Star Daily, Senin (23/11/2015). Selain itu, Junsu, Lee Seung Gi, Joo Won, Ji Chang Wook, Jung Il Woo juga akan melakukan tugas yang sama. Namun tanggal mereka mulai wamil masih belum diketahui.

Lee Seung Gi

Saat ini, Lee Min Ho tengah sibuk dengan proses penggarapan film terbarunya, Bounty Hunter, merupakan proyek kerja sama antara Korea dengan Tiongkok. Selain itu, Lee Min Ho juga akan menggelar fanmeeting di Seoul, Januari 2016.

Sementara, T.O.P sibuk dengan boyband yang membesarkan namanya, Big Bang yang tengah menggelar konser dunia. T.O.P juga aktif dalam dunia akting dengan drama terbaru berjudul Secret Message, beradu akting dengan artis Jepang Juri Ueno.

Joo Won [Foto: KWave]

Sementara, Lee Seung Gi sudah membocorkan akan wamil tahun depan. "Saya akan wmail tahun depan, meski saya belum mengetahui dimana posisinya,' ujar Lee Seung Gi saat diwawancarai.(Des/Adt)