Sukses

Ini Manfaat Pilates Bagi Rinni Wulandari

Rinni Wulandari tak mau tubuhnya memiliki otot yang menonjol seperti pria.

Liputan6.com, Jakarta Rinni Wulandari sadar betul manfaat dari olahraga terutama pilates. Tak hanya membuat tubuh bugar, ada hal lain yang dirasakan wanita berusia 25 tahun tersebut, apa itu?

"Aku tuh merasakan banget peredaran darah jadi lancar. Kalau darah lancar, tidur jadi nyenyak," kata Rinni di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/11/2015).

Berbagai jenis olahraga sering dilakukan Rinni di waktu senggang. Mulai dari latihan cardio, sit-up hingga pilates. Olahraga yang disebut terakhir ini biasnaya rutin dijalani Rinni sekali dalam seminggu.

"Aku kan tergantung jadwal (manggung) ya. Kalau lagi sibuk, ya nggak olahraga, tapi ketika ada senggang langsung dihajar olahraga. Soalnya itu pentingn banget sih, buat pernapasan saat menyanyi juga berpengaruh," imbuh mantan kekasih Anji ini.

Meski suka olahraga, Rinni tidak mau latihan angkat beban. Alasannya, pelantun Bukan Boneka ini tak mau sisi wanitanya hilang karena bentuk otot menyerupai pria.

"Cewek kan nggak perlu yang kekar, jadi fokus ke bagian mana saja. Aku penginnya badan lebih lentur," kata Rinni. (Jul/fei)