Liputan6.com, Los Angeles - Satu tampilan resmi untuk film adaptasi video game Assassin's Creed telah muncul di permukaan secara online. Gambar tersebut memperlihatkan sosok aktor utama Michael Fassbender.
Dilansir dari Ace Showbiz, Senin (28/12/2015), tampilan Michael Fassbender tersebut memperlihatkannya sebagai assassin (pembunuh bayaran) dengan kostum bertudung. Di sisinya tampak bintang pendukung Ariane Labed.
Baca Juga
Baca Juga
Keduanya terlihat sedang berada di atas sebuah atap sembari mengawasi tajam titik-titik tertentu. Michael Fassbender mengenakan tudung cokelat sedang Ariane Labed memakai kostum biru.
Advertisement
Michael Fassbender sendiri dalam film ini memerankan dua sosok berbeda, yaitu Callum Lynch serta karakter leluhurnya bernama Aguilar. Di dalam film, Lynch menggunakan teknologi genetik revolusioner bernama Animus.
Bersama dengn itu, Callum Lynch lalu menjelajahi masa lalu dan menetap sebagai Aguilar, seorang pembunuh bayaran dari perintah rahasia yang telah memerangi Knights Templar selama berabad-abad.
Lynch pun harus menggunakan keterampilan yang ia peroleh di masa lalu untuk menangani organisasi Templar yang suka menindas dan masih kuat hingga hari ini. Di sisi lain, peran Labed untuk film ini masih dirahasiakan.
Michael Fassbender sendiri menjanjikan sesuatu yang spesial untuk fans video game Assassin's Creed melalui film ini. Sang aktor mengaku banyaknya akurasi dan detail sejarah yang ada di dalam game dalam film ini.
Selain itu Marion Cotillard, Jeremy Irons, Brendan Gleeson, dan Michael K. Williams turut terlibat dalam film ini. Disutradarai Justin Kurzel, film Assassin's Creed dijadwalkan tiba di bioskop AS pada 21 Desember 2016.