Sukses

Penyanyi Natalie Cole Meninggal Dunia di Usia 65 Tahun

Anak Nat King Cole, Natalie Cole meninggal dunia dalam usia 65 tahun.

Liputan6.com, Los Angeles - Kabar duka kembali menyelimuti dunia musik. Penyanyi R&B, Natalie Cole meninggal dunia di Cedars-Sinai Medical Center di Los Angeles, California, Kamis 31 Desember 2015.

Putri musikus Nat King Cole tersebut mengembuskan napas terakhir dalam usia 65 tahun. Dilansir laman NBC News, Sabtu (2/1/2016), Natalie Cole meninggal dunia karena serangan jantung setelah mengalami komplikasi penyakit.

Anak kandung Nat King Cole, Natalie Cole tutup usia di angka 65 setelah berjuang melawan penyakit.

Kabar duka itu disampaikan keluarga Natalie Cole secara resmi kepada publik. Saudara perempuannya, Timolin Cole didampingi Casey Cole serta anak Natalie Cole, Robert Yancy menyampaikannya dengan rasa haru.

"Dengan berat hati kami memberikanmu berita duka dari ibu dan saudara kami yang telah pergi. Natalie berjuang keras, telah berani melawan, kemudian kritis hingga meninggal. Ibu dan saudara tercinta kami akan selalu dirindukan dan tetap tak terlupakan dari hati kami selamanya," ungkap saudaranya, Timolin Cole.

Natalie Cole

Natalie Cole diketahui berjuang melawan masalah kesehatan yang dideritanya bertahun-tahun. Pelantun hits 'This Will Be' ini pernah melakukan transplantasi ginjal pada 2009 setelah didagnosis hepatitis C.

Kondisi kesehatan Natalie Cole semakin memburuk sejak tiga bulan terakhir. Ia bahkan membatalkan sejumlah konsernya lantaran sakit. Pemenang 9 Grammy Awards ini terakhir kali merilis album bertajuk Still Unforgettable pada 2009. (Fir/Mer)*

Video Terkini