Sukses

Cerita Seru Lee Jong Suk saat Berada di Negeri Ratu Elizabeth II

Lee Jong Suk asyik menikmati hari liburnya dengan berjalan-jalan ke luar negeri.

Liputan6.com, London - Sejak menyelesaikan syuting drama Pinocchio awal tahun 2015 lalu, aktor Lee Jong Suk memang lebih fokus ke kegiatan modelling dan syuting beberapa iklan. Tapi belakangan ini, ia juga tengah asyik menikmati hari liburnya dengan berjalan-jalan ke luar negeri.

Melalui akun instagram pribadinya, Lee Jong Suk berbagi foto kepada penggemarnya kalau ia tengah berada di kota London, Inggris. Di foto itu, Lee Jong Suk terlihat memakai coat tebal dan syal yang dikalungkan dilehernya, tampak tersenyum bahagia menikmati cuaca dan keindahan di negeri Ratu Elizabeth II yang tengah dingin.

Dalam foto lain, tampak aktor berumur 26 tahun tersebut berfoto di Abbey Road, salah satu jalanan yang paling terkenal di London. Tak lupa, dengan pose ala grup band The Beatles yang sedang menyebrangi Abbey Road tersebut.

 Lee Jong Suk saat menikmati perjalanannya ke London, Inggris (Instagram)

Ternyata kedatangan Lee Jong Suk ke London, bukan semata-mata hanya liburan saja, tetapi ia juga menghadiri pagelaran busana Men's Burberry Prorsum 2016 di Londonn melalui instagram pribadinya. Lee Jong Suk terlihat menikmati perjalanannya itu.

Di akun Instagramnya, Lee Jong Suk mengunggah foto sedang berada di red carpet pagelaran fashion show tersebut. "Saya menyaksikan penampilan yang menarik, terima kasih Barley. Terima kasih. permainan piano yang sangat menyentuh," tulis sang aktor tersebut.

 

Sementara itu, Lee Jong Suk dibidik bermain di drama dengan biaya produksi fantastis. Lee Jong Suk akan kembali ke drama bertajuk Jade Lover, besutan Jun Hyuk yang sukses dengan Doctor Stranger dan Prosecutor Princess. Proyek itu merupakan kerja sama antara Korea dan Tiongkok dengan biaya produksi fantastisyaitu 40 juta Won atau setara dengan Rp 465 juta.(Deyesta Naedy/Des)