Sukses

Goo Hara Tulis Surat Perpisahan untuk KARA

Goo Hara membenarkan ia ingin mundur dari girlband yang membesarkan namanya, KARA setelah kontraknya berakhir.

Liputan6.com, Seoul - Sejak satu per satu personelnya hengkang, mulai dari Nicole dan Jiyoung pada 2014 silam, karier grup idola KARA sempat menurun. Meski di tahun yang sama, KARA ketambahan satu personel yakni, Heo Youngji, belum mampu untuk meningkatkan kembali eksistensi mereka.

Setelah sembilan tahun menginjakkan kaki di dunia hiburan, KARA akhirnya tumbang. Tiga personelnya, Park Gyuri, Han Seungyeon, dan Goo Hara memutuskan untuk tidak melanjutkan kontrak mereka dengan manajemen, DSP Media.

KARA akan bubar, hanya tinggal kenangan dalam hitungan waktu. Seperti apa ceritanya?

Goo Hara pun akhirnya buka suara setelah sekian pemberitaan tentang dirinya dan KARA mencuat ke publik belakangan ini. Melalui akun twitter pribadinya, Hara menuliskan surat yang membenarkan jika dirinya tidak lagi menjadi anggota KARA.

"Untuk semua Kamilia dan semua orang, sudah lama sekali sejak aku menyapa kalian. Halo.. ini aku, Goo Hara.. Aku tahu ada banyak orang diluar sana yang khawatir usai mendengar berita yang beredar akhir-akhir ini. Itu adalah keputusan yang sangat berat bagiku, tapi aku telah memutuskan untuk memulai hal yang baru di tempat yang baru," tulisnya seperti dikutip dari Soompi, Senin (18/1/2016).

Wanita yang pernah bermain dalam drama City Hunter itu mengaku bersyukur telah dipertemukan dengan KARA dan belajar banyak hal dari grup yang sudah membesarkan namanya itu. Apapun yang terjadi, KARA tidak akan pernah hilang dari hatinya.

Demi mengembangkan sayapnya di dunia akting, Goo Hara mengicar agensi yang mengasuh Kim Soo Hyun. Seperti apa ceritanya?

Meskipun dalam waktu dekat dirinya sudah tidak lagi bersama dengan KARA, Goo Hara berharap penggemar akan terus mendukungnya dimana pun ia berada.

"Hingga saat ini, aku hidup sebagai personel KARA. Aku akan tetap menjaga dalam hati sembilan tahun yang berharga yang telah kami habiskan bersama sebagai KARA dan saat ini aku akan memasuki jalan yang berbeda," pungkasnya.

Goo Hara `KARA`

Usai KARA, Goo Hara diketahui ingin melanjutkan kariernya sebagai seorang aktris. Idola berusia 25 tahun itu pun kabarnya telah menandatangani kontrak dengan manajemen baru yakni Keyeast Entertainment.

"Aku ingin menunjukkan kepada kalian sisi lain diriku di masa mendatang sebagai Goo Hara. Kamilia, semoga kalian sehat selalu. Aku akan membawa kabar baik kepada kalian nanti. Terima kasih," tutup Hara.

(Eka/Des)

Video Terkini