Sukses

Kasus Pelecehan Seksual, Indra Bekti Kehilangan Pekerjaan?

Nama baik Indra Bekti mulai rusak setelah kemunculan artis FTV Lalu Gigih Arsanofa yang mengaku sebagai korban pelecehan seksual Indra.

Liputan6.com, Jakarta - Nama baik Indra Bekti mulai rusak setelah kemunculan artis FTV Lalu Gigih Arsanofa yang mengaku sebagai korban pelecehan seksual Indra. Presenter 38 tahun itu pun disebut-sebut memiliki penyimpangan seksual terhadap sesama jenis.

Bukan hanya nama baik, Indra juga mengaku rugi secara materi. Gara-gara gosip pelecehan seksual, suami Aldilla Jelita ini batal didaulat sebagai brand ambassador sebuah produk.

Indra Bekti bersama istri, Aldilla Jelita memberi keterangan pers terkait tuduhan pelecehan seksual terhadap Lalu Gigih Arsanofa. [Foto: Immanuel Antonius/Liputan6.com]

"Gara-gara ini, aku juga kehilangan pekerjaan. Harusnya aku mau jadi brand ambasador suatu produk, tapi dibatalkan. Jadi kerugian ada materil dan immateril juga," ungkap Indra Bekti di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/2/2016).

Anehnya, walau nama baiknya dijatuhkan Gigih, Indra ternyata masih peduli dengan pria asal Lombok tersebut. Ia minta kasus ini dihentikan agar Gigih tak mendapat hinaan seperti yang ramai dibicarakan masyarakat.

"Kasihan dia juga. Dia di-bully dan saya yakin dia mau kerja di mana pun, di dunia hiburan atau enggak akan dijalani. Jadi setop, kasihan ya," katanya.

Presenter Indra Bekti didampingi istrinya Aldila Jelita usai konferensi pers di Jakarta, Senin (1/2). pers terkait dugaan pelecehan seksual terhadap Lalu Gigih Arsanofa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Indra Bekti memastikan tak akan pernah mau berkomentar lagi tentang kasus pelecehan seksual dirinya dan Gigih. "Sudah ya. Ini preskon terakhir dari saya untuk selamanya, tidak ada lagi yang tanya soal kasus ini. Saya tak akan pernah menjawabnya lagi," kata Indra Bekti. (Ras/Mer)

Video Terkini