Liputan6.com, Jakarta Risty Tagor menampik kabar dirinya tak memberi izin kepada Stuart Collin untuk bertemu dengan anak mereka yang lahir pada 3 Januari 2016 lalu, Arkana Rafif Bassari.
Hanya saja, Risty meminta agar Stuart menghubungi dirinya jika ingin bertemu anak. "Begini, soal itu (bertemu anak) kan bisa dikomunikasikan. Yang penting sudah stop everything making hurt and make everybody safe," kata Risty Tagor, saat ditemui di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Rabu (10/2/2016).
Advertisement
Menurut Risty Tagor, ada beberapa hal yang harus diperhatikan Stuart Collin jika ingin melihat dan bertemu dengan anaknya. Terutama menyangkut sopan santun dan etika terhadap orangtua. Apalagi belakangan pihak Stuart bicara tak mengenakkan terhadap keluarga Risty.
Baca Juga
"Sekarang yang paling simple begini, kalau mau lihat boleh. Ayo sama Mama minta maaf. Terutama Mamaku, karena Mama yang paling tersakiti karena dia," ucap Risty Tagor.
Sementara itu, Risty berharap proses cerainya dengan Stuart Collin bisa segera diakhiri. Risty Tagor merasa sudah saatnya memikirkan anak-anaknya secara total tanpa diganggu masalah perceraian.
"Cepat fokus untuk kerja buat kebahagiaan mereka (anak-anak) dan keluarga," ujar RistyTagor.
Karena itu, Risty Tagor pun meminta pihak Stuart Collin bekerja sama untuk sama-sama menyelesaikan masalah rumah tangga lewat jalur perceraian. "Ayolah sama-sama bantu. supaya masalahnya enggak berlarut-larut," kata Risty Tagor. (Gie/fei)