Sukses

Panggung Lionel Richie di Grammy 2016 Diramaikan Tyrese Gibson

Lagu-lagu milik Lionel Richie sukses dibawakan Demi Lovato, Meghan Trainor, John Legend, dan Luke Bryan di atas panggung Grammy Awards 2016.

Liputan6.com, Los Angeles - Janji para penyelenggara Grammy Awards 2016 untuk menghadirkan tribute kepada Lionel Richie akhirnya terselenggara sudah. Demi Lovato, Meghan Trainor, John Legend, dan Luke Bryan berhasil membawakan lagu-lagu Lionel Richie yang sempat menjadi jawara pop di era 1980-an.

Awal penampilan dibuka dengan John Legend yang duduk di atas piano. Tembang Easy dimainkannya dengan tuts dan alunan suaranya yang merdu. Panggung kemudian diisi oleh Demi Lovato Hello yang mengenakan kemeja putihnya yang seksi.

Demi Lovato. (foto: celebuzz)

Luke Bryan menyusul kemudian dengan jas hitamnya dengan membawakan Penny Lover yang mengubah suasana menjadi sangat romantis. Meghan Trainor dengan kemeja hitamnya menyusul sambil membawakan You Are dengan suaranya yang enerjik.

Lionel Richie sendiri tampak menikmati lantunan-lantunan lagu yang dinyanyikan oleh keempat orang pemilik suara merdu tersebut dari bangku penonton. Tampak sesekali ia menepuk tangannya dan bergoyang mengikuti irama lagunya sendiri.

sumber foto: Instagram Tyrese Gibson

Kejutan lalu datang kemudian dengan hadirnya Tyrese Gibson di atas panggung. Mengenakan kemeja putih yang tampak elegan, Gibson membawakan Brick House dengan penuh semangat. Ia juga membuat keempat penyanyi yang tampil sebelumnya makin semangat.

Akhirnya, Richie ikut naik ke atas panggung dengan tembang All Night Long (All Night). Seluruh penyanyi ikut bergoyang sambil merayakan 32 tahun Lionel Richie memenangkan Album of the Year di Grammy Awards ke-27 di tahun 1985.