Liputan6.com, Jakarta Sepertinya, semua orang harus menerima bahwa pernikahan Victoria dan David Beckham memang baik-baik saja. Lupakan gosip perceraian mereka, pasangan yang telah menikah selama 17 tahun ini terlihat menghabiskan waktu bersama dengan berolah raga di pusat kebugaran SoulCycle, Los Angeles pada Selasa (29/3/2016).
Baca Juga
Baca Juga
- 6 Sebab Victoria Cinta Mati pada David Beckham
- Victoria dan David Beckham Resmi Berpisah
- Selonjoran di Lantai, Beckham Menyulam Baju Boneka
Legenda dalam dunia sepak bola tersebut terlihat meninggalkan pusat kebugaran bersama dengan istri tercintanya, Victoria Adams. Ayah empat anak itu terlihat mengenakan hoodie dan celana olah raga senada sambil menjinjing sepatu olah raga berwarna kuning.
Advertisement
Senada dengan sang suami, Victoria juga mengenakan pakaian berwarna gelap dengan jaket dan celana ketat berwarna hitam. Selain itu, ia juga mengenakan kacamata hitam sebagai pemanis tampilannya. Ia juga menjinjing sepatu olah raga berwarna kuning, serupa dengan milik suaminya.
Beberapa waktu lalu, David dikabarkan mengundurkan diri sebagai direktur Victoria Beckham, Ltd. pada Desember 2014, setelah enam tahun menjalin kerja sama dengan sang istri. Kesepakatan yang baru menunjukan bahwa seluruh modal saham yang ditempatkan pada VBL akan dilimpahkan pada Beckham Brand Holdings, Ltd, orang tua perusahaan VBL.
Berita kemunduran David dari kerja sama dengan istrinya tersebut menimbulkan spekulasi di mata publik. Banyak yang menyangka bahwa keputusan tersebut merupakan awal keretakan rumah tangga David dan Victoria Beckham.
Â
Spekulasi mengenai keretakan rumahtangga Beckham tersebut bukan terjadi dalam satu kali. Mereka terbilang kerap diisukan akan berpisah. Salah satunya pada tahun 2004 lalu, pasangan ini sempat dilanda permasalahan rumahtangga yang membawanya pada isu perceraian. (Rin)