Liputan6.com, Los Angeles - Masa-masa Hugh Jackman sebagai Wolverine sebentar lagi akan berakhir setelah film The Wolverine 3 tayang di bioskop. Namun, karakter mutan bercakar besi itu tidak akan dihilangkan begitu saja dari layar lebar.
Seperti dilansir Ace Showbiz, Selasa (17/5/2016), sutradara Bryan Singer belakangan menegaskan bahwa film X-Force yang sedang dikembangkan oleh 20th Century Fox bisa saja memiliki X-23, versi wanita dari Wolverine.
Advertisement
Â
Baca Juga
Dalam sebuah wawancara dengan Fandango, Bryan Singer berbicara tentang kemungkinan munculnya X-23 di film X-Force. Ia mengatakan, "Saya telah membahas hal itu dengan studio (20th Century Fox). Saya awalnya benar-benar menyambungkan X-Force dan versi perempuan (Wolverine)."
Singer juga mengungkapkan bahwa produser Simon Kinberg sedang dalam tahap awal pengerjaan naskah proyek film X-Force. Sehingga, naskah yang sempat ditulis oleh Jeff Wadlow dibatalkan dan studio memilih untuk membuatkan yang baru.
Bryan Singer ingin X-Force menjadi sebuah film dengan rating R usai melihat kesuksesan Deadpool. Film X-Force merupakan proyek lama yang sempat dikonfirmasi oleh pencipta komiknya, Rob Liefeld, pada tahun 2014. Ia mengatakan saat itu bahwa skenario telah selesai dan film tersebut bisa dirilis pada 2018.
Sayangnya, terdapat penundaan karena Fox mempercepat proses produksi X-Men: Apocalypse yang disutradarai oleh Bryan Singer. untuk tiba di Amerika pada 27 Mei 2016. X-Men: Apocalypse juga telah tiba di Indonesia mulai hari ini (18/5/2016).