Liputan6.com, Jakarta Saipul Jamil harus pasrah menjalani puasa di Rutan Cipinang, Jakarta Timur, lantaran tengah tersandung kasus pelecehan seksual. Pedangdut ini pun punya cerita mengenai puasa pertamanya di dalam penjara.
"Alhamdulillah hari ini saya sahur dimasakin sarden sama nasi putih. Tapi enggak bisa makan juga kan, karena lagi enggak fit juga," kata Saipul Jamil, sebelum sidang tuntutan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara, Senin (6/6/2016).
Advertisement
Baca Juga
Saipul Jamil mengaku kondisi kesehatannya sedang menurun sejak seminggu terakhir. Meski sakit, bukan berarti Saipul Jamil meninggalkan puasa.
"Semalam sudah banyak yang menyiapkan (makan sahur) dari teman-teman yang lain. Karena di sana itu banyak banget yang sayang sama saya, jadi alhamdulillah saya sangat senang dan sangat menghormati," ujar Saipul Jamil.
Meski menjalani ibadah puasa tak bersama keluarga seperti tahun-tahun sebelumnya, Saipul Jamil tetap bersyukur. Sebab dia ia bisa semakin fokus dalam mendekatkan diri kepada Tuhan.
"Ramadan tahun ini kondisinya masih di rutan, tapi tidak mengurangi kekhusyukan. Justru saya bersyukur tahun ini bisa tarawih berjamaah. Tahun lalu saya kan sibuk dengan kegiatan syuting, jadi tarawihnya selesai syuting bareng tim. Tapi kalau sekarang benar-benar di masjid, berjamaah dan sempurna. Alhamdulillah," kata Saipul Jamil. (Fac/fei)