Sukses

Tak Dapat Remisi Lebaran, Angelina Sondakh Pasrah

Ibu sambung artis remaja Aaliyah Massaid, Angelina Sondakh, pasrah tak mendapat potongan masa tahanan di Lebaran tahun ini.

Liputan6.com, Jakarta Remisi atau potongan masa tahanan merupakan hak bagi narapidana. Remisi tersebut dikeluarkan pemerintah saat hari raya dan hari kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus. Namun hal tersebut rupanya tak berlaku bagi Angelina Sondakh tahun ini. Terpidana kasus korupsi Wisma Atlet Jakabaring, Palembang, ini tak mendapat remisi saat perayaan Lebaran Idul Fitri 2016.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Rutan Kelas IIA Pondok Bambu, Ika Yusanti. "Sejak diputus, nama Angelina Sondakh sampai sekarang belum dapat remisi," ucapnya saat ditemui di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Rabu (6/7/2016).


 Baca Juga

Menurut Ika, keputusan tak memberi remisi kepada mantan anggota DPR dan mantan istri almarhum aktor Adjie Massaid ini karena terkait dengan PP 99 Tahun 2012 tentang syarat pemberian remisi. "Hingga saat ini surat keterangan dari penyidik bahwa yang bersangkutan sebagai justice collaborator belum dapat. Dengan begitu, remisi belum bisa diberikan," kata dia tentang kondisi yang dihadapi Putri Indonesia 2001 ini. 

Meski tak mendapat remisi, Angelina Sondakh tetap aktif di dalam rutan. "Alhamdulillah Mbak Angelina Sondakh bisa menyesuaikan diri dengan kehidupan rutan. Ia juga termasuk aktif dan mengikuti kegiatan yang ada di sini," katanya.

Dalam kesempatan terpisah, penyanyi remaja Aaliyah Massaid sempat mengungkapkan kerinduannya pada ibu sambungnya itu. "Saya punya dua perempuan hebat dalam hidup. Ada ibu (Reza Artamevia) dan Mami (Angelina Sondakh). Sama sayangnya," kata Aaliyah. 

Sementara itu wanita yang juga dikenal sebagai sahabat Maia Estianty ini hanya bisa pasrah soal tak ada remisi. "Allahuakbar. Allah tahu kapan saya harus bebas. Saya tahu anak-anak saya kuat," kata Angelina Sondakh yang memiliki seorang putra, Keanu Massaid dari perkawinannya dengan Adjie Massaid. (Fac)

Video Terkini