Sukses

Ucapan Belasungkawa untuk Aktor R2-D2 yang Mengundang Senyum

Menurut pihak keluarga, kepergian Kenny Baker, aktor R2D2, sebenarnya tak terlalu mengejutkan.

Liputan6.com, Los Angeles- Wajahnya memang tak banyak muncul dalam franchise legendaris StarWars. Namun penggemar fanatik saga ini pasti tak asing dengan nama KennyBaker. Ia, adalah pemeran si robot mungil menggemaskan, R2-D2.

Ada satu kabar sedih yang datang dari pemeran robot ikonis ini. Dilansir dari Inquisitr, Senin (15/8/2016), Kenny Baker, meninggal dunia di usia ke-81 pada 13 Agustus 2016. Sejumlah sineas dan aktor Hollywood pun berbondong-bondong memberikan ucapan belasungkawa, termasuk para bintang yang terlibat dalam franchise Star Wars. 

Kenny Baker R2D2 (blastr.com)

Uniknya, ucapan dukacita yang disampaikan Mark Hamill, pemeran Luke Skywalker, ternyata mampu memancing senyum di tengah suasana duka. "Selamat jalan #KennyBaker Seorang teman seumur hidup yang setia. Aku mengagumi optimisme dan kemauannya yang keras. Ia ADALAH droid yang kucari," tulis Hamill lewat Twitter. Ia, menyitir salah satu kutipan terkenal dalam Star Wars.

 Tak hanya rekan-rekannya di Star Wars, sutradara Ant Man dan Shaun of the Dead Edgar Wright pun memberikan ucapan selamat jalannya pada aktor ini. "Beristirahatlah dengan tenang, R2D2. Sampai jumpa Fidget, Time Bandit. Selamat jalan Mister Kenny Baker," tutur Wright, mengabsen sejumlah karakter yang pernah dimainkan oleh Baker. 

Menurut pihak keluarga, kepergian aktor bertinggi badan 1,1 meter ini tak terlalu mengejutkan. Pasalnya, ia telah mengalami sakit parah sejak beberapa tahun terakhir. Tubuhnya ditemukan oleh perawatnya dalam keadaan tak bernyawa pada Sabtu pagi waktu setempat.

"Ini bukan suatu hal mengejutkan, tapi tetap saja menyedihkan. Ia telah hidup sangat lama, dan ia menjalaninya dengan penuh makna. Ia membawa kebahagiaan untuk orang-orang, dan kami sangat gembira karena tahu ia sangat dicintai di seluruh dunia," ujar keponakan Kenny Baker, Abigail Shield.

 

Kenny Baker R2D2 (IMDb)

Shield menyebut di hari-hari terakhirnya, pamannya ini memiliki masalah pada paru-parunya, dan menghabiskan banyak waktu di atas kursi roda. "Ia diminta hadir dalam pemutaran perdana Star Wars: The Force Awakens di Los Angeles, namun terpaksa menolak karena kesehatannya memburuk," kata Abigail Shield menambahkan.

Nama Kenny Baker mulai tenar pada 1977, setelah ia menjadi aktor yang mengisi R2-D2 dalam Star Wars: Episode IV - A New Hope. Setelah itu, ia kembali menghidupkan si robot mungil ini dalam lima film Star Wars lain, yang terakhir adalah Star Wars: Episode III - Revenge of the Sith di tahun 2005.

Video Terkini