Liputan6.com, Jakarta - Salah satu acara yang paling dinanti di rangkaian HUT 26 SCTV adalah Malam Puncak Ulang Tahun SCTV ke-26. Acara tersebut akan ditayangkan secara langsung dari panggung Istora Senayan, Jakarta pada Rabu, 24 Agustus 2016 mulai pukul 19.00 WIB.
Direktur SCM Harsiwi Achmad menyebut perhelatan Malam Puncak Ulang Tahun SCTV ke-26 dibuat dengan menggabungkan unsur musikal, tata suara dan visualisasi yang megah dan mewah.
Advertisement
Baca Juga
Apalagi, HUT 26 SCTV secara khusus memboyong teknologi hiburan mutakhir yakni LED Kinetic Sphere di panggung tersebut. Menurut dia, di Indonesia, baru SCTV yang berani menggunakan teknologi tersebut sebagai konsep perayaan ulang tahun.
"LED Kinetic Sphere baru pertama kali ini datang ke Indonesia. Yang mendatangkan adalah SCTV untuk pertama kali," ucap Harsiwi Achmad saat berbincang dengan Liputan6.com, baru-baru ini.
Mendengar namanya, teknologi LED Kinetic Sphere tentu terasa asing. Harsiwi Achmad pun membocorkan salah satu kemewahan yang dihasilkan dari teknologi tata visual yang pernah digunakan oleh band asal Inggris, Coldplay.
"Secara mekanik, LED Kinetic tersebut mampu membentuk gambar apapun. Biasanya kan LED hanya ada di belakang panggungnya, nah dengan Kinetic Sphere kita akan mencoba bermain-main dengan teknologi baru yang berbeda. Penonton bisa merasakan itu saat melihat ke atas," Harsiwi Achmad menjelaskan.
Nantinya, menurut Harsiwi Achmad, konsep tata panggung dan visual yang dihasilkan oleh LED Kinetic Sphere akan mendukung penampilan deretan musikus ternama yang akan berada di panggung Malam Puncak HUT 26 SCTV.
"Tentunya akan mewarnai para musisi yang tampil sekaligus memanjakan mata penonton yang hadir malam nanti," Harsiwi Achmad mengakhiri.
Malam Puncak Ulang Tahun SCTV ke-26 bertabur penampilan selebriti dan musikus Tanah Air. Diantaranya: Iwan Fals, Krisdayanti, NOAH, Melly Goeslaw, Raisa, Isyana Sarasvati, Agnez Mo, Syahrini, Kamga, Wali, Repvblik, Setia Band, Aliando, Prilly Latuconsina, Amanda Manopo, Angga Yunanda dan masih banyak lagi. (Gie)