Sukses

Tiwi Kepincut Bisnis Dude Harlino

Tiwi terlihat mengunjungi toko oleh-oleh milik pesinetron Dude Harlino yang bernama Jogja Scrummy.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu mantan personel T2, Tiwi Sakuramoto terlihat mengunjungi Yogyakarta akhir pekan lalu. Tiwi mengaku memanfaatkan waktunya untuk berlibur. Tak lupa, Tiwi pun berbelanja oleh-oleh untuk keluarga.

Tiwi berbelanja di Jogja Scrummy

Seperti ditemui Liputan6.com, Tiwi terlihat mengunjungi toko oleh-oleh milik pesinetron Dude Harlino yang bernama Jogja Scrummy. Diakui oleh Tiwi jika banyak teman-temannya yang merekomendasikan tempat oleh-oleh yang dimiliki suami artis Alyssa Soebandono itu.

"Aku memang suka yang manis-manis. Kalau yang asin-asin takut banyak micinnya. Anak aku juga suka yang manis, dan nggak suka pedas," ujar Tiwi saat ditemui di Jalan Kaliurang Km 5,5 Yogyakarta, baru-baru ini.

"Kebetulan suamiku itu suka ngemil. Jadi aku beliin beberapa cemilan buat dia. Sekalian lihat-lihat peluang usaha juga," ujar Tiwi.

Tiwi mengaku jika dirinya memang tidak mengenal secara langsung Dude Harlino yang sesama artis. Namun, diakui oleh Tiwi kalau dirinya berniat untuk mengikuti jejak Dude yang terjun membuka bisnis.

"Masih lihat-lihat saja dulu biar paham soal bisnis. Kalau sudah matang, baru buka. Jadi untung terus, enggak rugi," ujar Tiwi.

Saat ini Tiwi memang fokus menjalani karier dan perannya sebagai istri dan ibu satu anak. Apalagi sang anak sudah mulai tumbuh besar. "Anakku sekarang sudah sekolah. Jadi butuh perhatian. Hari-harinya itu memang diisi dengan kegiatan sekolah. Jadi kalau ingin menghabiskan banyak waktu bersama keluarga ya pas libur atau weekend saja," ujarnya.

Ketika ditemui, Liputan6.com, ada yang berbeda dari rambut Tiwi. Mantan rekan duet Tika Ramlan itu mewarnai rambutnya menjadi abu-abu.

Tiwi berbelanja di Jogja Scrummy

"Sebenernya ini bukan maunya aku. Cuma pas ke salon nggak niat mau diapain. Aku bilang ke hair styles aku tapi nggak mau potong. Akhirnya aku ditawarin untuk yang ekstrem. Awalnya warnanya platinum, trus pink, lalu akhirnya ke abu-abu," ujar Tiwi.

"Rambut ini sering diledek. Aku orangnya nggak kepedean. Banyak yang bilang kaya nenek-nenek. Aku cuek yang penting aku suka. Tapi banyak juga yang suka sih," pungkasnya.

Video Terkini