Sukses

Bisik-Bisik Artis Operasi Plastik

Tren operasi plastik bukan hanya melanda selebritas Hollywood, Pesohor di Tanah Air ada juga yang merombak bentuk tubuh dan wajahnya

Liputan6.com, Jakarta Operasi plastik identik dengan artis perempuan. Atau mereka para pesohor yang cantik selalu dikaitkan karena tindakan operasi plastik. Boleh saja pemahaman-pemahaman itu ada di benak masyarakat di Tanah Air. 

Bisik-bisik tentang artis A sudah mempermak wajahnya atau artis B telah mengoreksi bentuk tubuhnya selalu menjadi topik yang menarik bagi kebanyakan masyarakat.  Pasalnya, tidak seperti di Hollywood, tak banyak pesohor di Indonesia yang mau terang-terangan mengaku sudah naik meja operasi. 

Memang banyak yang percaya menjadi cantik adalah jalan mutlak untuk sukses. Cantik juga meningkatkan rasa percaya diri dan kekuatan yang mereka miliki. Maka, tindakan instan operasi plastik menjadi pilihan artis. Dan, tulisan ini akan memandu Anda mendapatkan i 'santapan' informasi dalam sejumlah tulisan lainnya, di akhir pekan ini.

Salah seorang artis yang pernah angkat bicara telah mengoreksi bentuk tubuhnya adalah Krisdayanti. KD, sapaan beken sang diva, sadar dia harus tampil sempurna di hadapan masyarakat terutama penggemar. “Aku ingin cantik, seksi dan sempurna," katanya dalam buku biografi "My Life, My Secret", yang dirilis tahun 2009. 

Ibu empat anak ini mengaku telah mempermak ukuran payudara. Tindakan operasi implan terjadi di luar negeri. Tak sedikit uang yang digelontorkan untuk mengubah ukuran dan bentuk payudara sang diva, di tahun 2004 dan 2008. Itu belum termasuk tindakan operasi tummy tuck yang dilakukannya selain liposuction. 

2 dari 3 halaman

Beauty is Pain

Ingin terlihat cantik seperti Barbie, menjadi paham standar perempuan kebanyakan. Ada yang menyebut itu lantaran imbas iklan berbagai produk kecantikan yang mempersepsikan perempuan harus berwajah tirus, hidung bangir, mata lebar dan tubuh ramping. Makanya, ada juga yang terpaksa melakukan operasi bone structure agar memiliki rahang V-Shape, selain mempermak hidung.

Hal itu pula agaknya yang menjadi motivasi bagi Nita Thalia, pedangdut yang ngetop di awal tahun 2000-an. Nita membiarkan dokter merombak wajahnya dan benar-benar menjadi Nita 'yang baru'. Sakit? Jelas, setiap tindakan operasi memang mengandung resiko kesakitan pascaoperasi bagi pasien. Tapi, seperti jargon. "beauty is pain', toh artis perempuan tak ragu menjalankannya.

3 dari 3 halaman

Biar Kayak Bule

 

Nikita Mirzani yang berdiri di deretan artis yang dengan lantang mengaku dioperasi plastik. Nikita memilih mengubah bentuk hidungnya lebih mancung. "Biar kayak bule," katanya santai. 

Tapi, tak semua artis seberani Niki mengakui telah melakukan operasi plastik. Tak heran, ada yang memilih lebih baik diam jika ditanya wartawan. 

Bahkan, ada yang sempat naik pitam juga dituduh melakukan operasi plastik karena wajah berubah drastis. Misalnya Femmy Permatasari. Pesinetron ini mengatakan baru-baru ini, "Aku sudah mancung dari dulu, cek (foto) di Google deh."

Dan, tak semua artis memilih operasi plastik. Ada yang nyaman mengoreksi dengan teknik makeup, entah shading, atau hati-hati memilih angle foto sebagai tindakan 'rekayasa' yang lain di kamera tanpa terkena jarum operasi. 

Di luar pemahaman norma agama, tindakan melakukan operasi plastik untuk mengoreksi wajah dan tubuh kembali pada pilihan masing-masing individu.  Apapun, sampai saat ini bisik-bisik artis mana yang mempermak wajah, mengubah bentuk beberapa bagian tubuh secara instan akan selalu menjadi perbincangan menarik masyarakat. 

Yang jelas, kita selalu memberikan apresiasi lebih pada para artis, bukan karena sekedar keindahan ragawi. Karya mereka, entah lagu, musik, akting di sinetron dan film, mestinya lebih penting dinikmati.