Sukses

Maia Estianty Ajak Al Ghazali Ketemu David Guetta

Selain berfoto bersama, Al juga sempat menonton aksi David Guetta secara langsung.

Liputan6.com, Jakarta - Al Ghazali alias Al tengah berbahagia. Ia baru saja bertemu dengan salah satu idolanya, David Guetta di Ibiza, Spanyol. Kesempatan besar itu ia dapatkan bersama sang ibunda, Maia Estianty saat keduanya menghadiri salah satu acara produk jam di sana.

Selain berfoto bersama, Al juga sempat menonton aksi David Guetta secara langsung. Raut bahagia Al terlihat jelas saat David berkenan menandatangani topi miliknya.

Al Ghazali dan David Guetta

"Finally I met this guy @davidguetta," tulis Al di Instagram sembari memperlihatkan keakraban keduanya. Senada dengan Al, Maia pun turut memasang potret bahagia putranya dalam akun instagram pribadinya.

Menanggapi foto tersebut, para penggemar Al pun mengaku turut berbahagia. Sejumlah netizen memuji Maia Estianty yang dianggap sangat memahami keinginan Al.

Maia Estianty dan Al Ghazali (Source: Instagram)

"Salute banget sama bunda ini, suerrrr saluteeeeee nya luar biasa," puji salah satu netizen.

"Seharusnya David yg minta tanda tangan Al, hehhehe kan David follower nya kalah sma @alghazali7 yg nyampe 7 m hahahha," canda netizen lainnya.

Video Terkini