Sukses

Main Pokemon Go, Dimas Anggara Rela Jalan Kaki 6 Km di Italia

Usai syuting salah satu adegan film Promise di Milan, Dimas Anggara berjalan kaki sepanjang 6 kilometer.

Liputan6.com, Milan - Keterlibatan Dimas Anggara sebagai bintang film Promise membawanya hingga syuting di Kota Milan, Italia. Bersama rekan-rekannya seperti Amanda Rawles, Ricky Cuaca, hingga Mikha Tambayong, Dimas memiliki cerita yang unik tersendiri usai syuting Promise.

Ketika syuting Promise memasuki hari kedelapan (29/9/2015), semua pemain dan kru, termasuk Dimas Anggara, masih bersemangat karena adegan-adegan yang mereka jalani semakin padat dan menuntut konsentrasi tinggi.

Ricky Cuaca, Boy William, dan Mikha Tambayong saat syuting film Promise di Milan. (Foto: Alexander Thian/Screenplay Films)

Seperti biasa, syuting selesai ketika langit sudah benar-benar gelap. Mikha Tambayong masih harus tetap melanjutkan adegan-adegannya bersama Amanda Rawles. Sementara itu, Dimas Anggara yang sudah selesai syuting bersiap untuk pulang.

Kru lalu menawarkan untuk mengantar Dimas ke hotel. Namun permintaan itu ditolaknya. Dimas memilih untuk berjalan kaki. Tatkala diberitahu bahwa jarak lokasi syuting ke hotel hampir 6 kilometer, Dimas cuma tersenyum. Ia tetap ingin pulang berjalan kaki.

"Enam kilo, lho, Dim! Seriusan mau jalan kaki?" ujar seorang kru. "Serius. Tidak apa-apa kok. Soalnya di Jakarta mana pernah kita jalan kaki. Di sini kan cuacanya adem, pemandangannya bagus...," tanggap Dimas. "Tapi kan enam kilo!" seru Ricky Cuaca menimpalinya dengan wajah horor. Dimas cuma tertawa lagi dan mulai berjalan.

Dimas Anggara saat berada di Milan untuk syuting film Promise. (Foto: Alexander Thian/Screenplay Films)

Sepanjang jalan menuju hotel, memang benar kata Dimas. Pemandangannya bagus, cuacanya adem, dan tim melewati daerah yang merupakan tempat gaul anak-anak muda Milan. Banyak sekali bar serta kafe di kanan dan kiri jalan. Dimas yang berjalan sambil memainkan game Pokemon Go, tampak senang sekali karena banyak Pokemon yang ia tangkap.

Tak tahan melihat penampakan kafe dan bar yang menarik, Dimas akhirnya mengajak berhenti di salah satu bar untuk meminum kopi dan duduk-duduk. Ia mengamati pengunjung yang berlalu lalang, melihat dandanan anak-anak muda Milan yang sesuai dengan julukannya, Kota Fashion.

Dimas Anggara dan Amanda Rawles di Milan untuk syuting film Promise. (Foto: Alexander Thian/Screenplay Films)

"Kenapa bisa bagus begini, ya...," komentar Dimas sambil mengamati jalan di depannya beserta sungai yang membelah jalanan kota Milan. Dimas berada dalam kafe tersebut selama lebih dari satu jam hingga akhirnya merasa cukup dengan atmosfir menyenangkan Milan malam itu. Ia lalu berjalan pulang dengan sisa jarak ke hotel sekitar 3 kilometer, namun Dimas tak tampak lelah sama sekali.

Tiba di hotel, rombongan yang lain juga baru tiba. Mereka sedang duduk di lobi. Mikha Tambayong masih berbincang dengan ibunya dan Ricky Cuaca. Mikha dan Dimas Anggara saling bercanda hingga semua kru film Promise tertawa. Sesaat kemudian, mereka kembali ke kamar untuk beristirahat beberapa jam sebelum bangun pagi demi menjalani syuting lagi.