Sukses

Ke Kampung Presiden Jokowi, Ini yang Dicari Raisa

Kunjungan ke Solo menjadi yang kesekian kali bagi pelantun lagu 'Mantan Terindah' ini.

Liputan6.com, Solo Penyanyi berparas cantik Raisa Andriana bakal manggung di Solo dalam rangkaian konser Oppo Raisa Handmade Tour di Hotel Best Western Solo Baru, Rabu (26/10/2016). Kunjungan ke Solo menjadi yang kesekian kali bagi pelantun "Mantan Terindah" ini. Saat ke kampung Jokowi ini ada menu wajib yang bikin dia ketagihan untuk menikmatinya.

Raisa menjelaskan ada satu kuliner asal Solo yang selalu bisa membuat goyang lidahnya. Tempat kuliner yang dimaksud Raisa adalah Mbok Galak yang menjual masakan daging kambing.

Raisa (Foto: Liputan6.com/ Fajar Abrori)

"Kalau ke Solo biasanya ke Mbok Galak. Itu di sana tongsengnya, emmmmhh (enak), " kata Raisa di Solo Selasa (25/10/2016)

Raisa mengatakan, berdasarkan cerita dari teman-temannya, kuliner di Solo memang enak-enak. Ia pun mengaku tergoda untuk menjelajah kuliner di Solo. "Katanya ada tengkleng ya, ada bestik lidah ya. Coba deh nanti kita jajal ke sana, " kata pelantun lagu "Kali Kedua" ini.

Raisa (Foto: Liputan6.com/ Fajar Abrori)

Bicara konser, Raisa menjanjikan penampilannya di Solo bakal terasa berbeda. Dibanding kota lain seperti Bandung, Malang, Surabaya, dan Yogyakarta, Solo adalah tempat yang tidak terlalu sering disambanginya.

"Justru karena tidak terlalu sering itu, jadi spesial. Saya belum tahu secara detail atmosfer penontonnya. Tapi yang jelas Solo adalah salah satu tempat fans based dari Yourraisa (sebutan fans Raisa). Makanya tur konser ini menjadikan Solo sebagai salah satu tempat konser sebelum nanti berakhir di Yogya," jelas Raisa.

Raisa mengakui konser ini sudah disiapkan sejak lama. Ia awalnya bermimpi untuk membuat tur konser sejak album pertama. "Tetapi baru bisa kesampaian sekarang. Lagian baru punya rezeki sekarang, " Raisa mengakhiri dengan senyumnya yang memukau.

Video Terkini